News
Kamis, 21 Mei 2015 - 12:10 WIB

HARGA EMAS HARI INI : Jelang Rilis Federal Reserve AS, Harga Emas Comex Naik

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi emas Antam (JIBI/Liputan6)

Harga emas hari ini untuk acuan Comex naik US$1.208,70 per ounce.

Solopos.com, JAKARTA — Emas berjangka di divisi Comex New York Mercantile Exchange berakhir naik pada Kamis (21/5/2015) pagi menjelang rilis risalah pertemuan kebijakan Federal ReserveAS terbaru.

Advertisement

Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Juni naik dua dolar AS (0,17%), menjadi menetap di US$1.208,70 per ounce.

Bank sentral AS diperkirakan merilis risalah dari pertemuan sebelumnya pada Rabu. Para analis semula percaya bahwa suku bunga bisa dinaikkan pada awal Juni, tetapi data pekerjaan dan manufaktur yang lebih buruk dari perkiraan menunjukkan bahwa The Fed mungkin menunggu waktu lebih lama untuk menaikkan suku bunganya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif