Sport
Jumat, 15 Mei 2015 - 22:20 WIB

PSS SLEMAN : Batal Lawan Persip Pekalongan, Sleman All Star Ganti Lawan Tim Liga Malaysia

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

PSS Sleman all star batal lawan Persip Pekalongan, mereka akan melawan Sime Darby FC dari Malaysia

Harianjogja.com, SLEMAN – Rencana pertandingan eksebisi PSS All Star melawan Persip Pekalongan, 20 Mei mendatang batal terlaksana.

Advertisement

Kendati begitu, PSS All Star justru mendapatkan lawan yang lebih mentereng.

Sime Darby FC, tim Liga Super Malaysia berhasrat menantang Anang Hadi dkk di Stadion Maguwoharjo, Kamis (21/5/2015) mendatang.

Advertisement

Sime Darby FC, tim Liga Super Malaysia berhasrat menantang Anang Hadi dkk di Stadion Maguwoharjo, Kamis (21/5/2015) mendatang.

Batalnya pertandingan All Star melawan Pekalongan lantaran tak ada kesepakatan antara dua pihak di saat pelaksanaan tinggal sepekan. Namun, satu hari selepas pembatalan dari Pekalongan, PSS justru mendapatkan ajakan bertanding dari tim Liga Super Malaysia.

Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan Ediyanto mengungkapkan, tim Sime Darby FC memberikan konfirmasi ingin bertanding di Stadion Maguwoharjo, Rabu (13/5/2015) sore.

Advertisement

Rencananya, Jumat (15/5/2015) pagi, Panpel akan melayangkan surat permohonan izin penyelenggaraan pertandingan ke Polda DIY.

Panpel, lanjut Ediyanto, merasa optimistis partai eksebisi itu nanti bakal menyedot banyak penonton. Apalagi kini lawan yang bakal dihadapi adalah tim dari kompetisi kasta tertinggi Malaysia.

Jelas rate penonton dia yakini akan lebih banyak ketimbang rencana awal ketika All Star hanya akan menjajal Persip yang berkompetisi di Divisi Utama.

Advertisement

Tak tanggung-tanggung, Panpel langsung menyediakan tiket sebanyak 20.000 lembar meski tim All Star hanya berisi eks pemain PSS yang terkena sanksi PSSI akibat skandal sepakbola gajah, akhir 2014 lalu.

“Pertandingan ini kami harapkan bisa mengobati kekecewaan publik sepakbola Sleman. Selama ini publik di sini ekspektasinya luar biasa untuk segera melihat timnya berkompetisi. Tapi ternyata justru terjadi kekisruhan sehingga enggak ada kompetisi,” jelas Ediyanto.

Rencananya eks pilar PSS seperti kapten tim Anang Hadi, Monieaga, Agus Awang, Hermawan Putra Jati dan pemain lainnya akan menjadi pilar All Star dalam laga eksebhisi itu.

Advertisement

Total ada sembilan pemain eks PSS yang tersangkut skandal sepakbola gajah masuk dalam skuat All Star. Tambahan pemain untuk melengkapi starting eleven diambil dari pilar PSS musim ini yang baru saja dibubarkan, Rasmoyo, Dicki, Gratheo dan  Waluyo.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif