Sport
Rabu, 13 Mei 2015 - 21:25 WIB

SEMIFINAL LIGA CHAMPIONS : Prediksi Skor Real Madrid Vs Juventus 3-1?

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Perbandingan Kekuatan Juventus Vs Real Madrid Semifinal Liga Champions 2015 (JIBI/Solopos)

Semifinal Liga Champions 2015 digelar dini hari nanti. Leg kedua mempertemukan Real Madrid vs Juventus. Ini menjadi laga penentu.

Solopos.com, MADRID — Prediksi skor Real Madrid vs Juventus menjadi laga penentu semnifinal Liga Champions 2015 leg kedua, Kamis (14/5/2015) pukul 01.45 WIB.

Advertisement

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Rabu (13/5/2015), prediksi Real Madrid vs Juventus oleh situs Soccerway berakhir dengan skor 3-1. Demikian halnya di laman Kantor Berita Antara 3-1 kemenangan Real Madrid.

Tak beda jauh dengan bursa Asian Bookie yang memfavoritkan El Real dengan voor 3/4. Real Madrid difavoritkan lolos ke babak final dengan agregat 4-3.

Advertisement

Tak beda jauh dengan bursa Asian Bookie yang memfavoritkan El Real dengan voor 3/4. Real Madrid difavoritkan lolos ke babak final dengan agregat 4-3.

Sebagaimana dikutip Kantor Berita Antara, jika Juventus mengandalkan Carlos Tevez, jika Real Madrid mengandalkan Javier Hernandez, maka kedua pemain itu baku hadap untuk baku laga, sementara Cristiano Ronaldo menanti untuk menjebol gawang lawan demi meraih kemenangan.

Itu salah satu skenario yang dirancang sementara hitung-hitungan sepak bola tidak jarang ditentukan oleh ayunan tongkat dari dewi Fortuna.

Advertisement

Pertarungan Sengit

Di mata sejumlah pengamat bola Spanyol, Tevez besar kemungkinan berperan sentral dalam pertarungan ini. Striker berpaspor Meksiko itu kerapkali membawa Juventus keluar dari krisis sebagaimana dia tunjukkan dalam dua musim terakhir.
Sulit memungkiri Tevez berperan krusial ketika Bianconeri tampil di leg pertama. Tidak mustahil bahwa jaring gawang Madrid bakal tergetar dengan bola yang dilesakkan oleh pemain itu.

Ronaldo dan Bale bakal dihadang Lichtsteiner dan Evra. Persaiangan ini memegang peran bermakna, mengingat para ful-bek Juventus tampil kompak menjaga pertahanan dari manuver pemain depan lawan. Hanya saja kecepatan dan kekuatan Ronaldo dan Bale besar kemungkinan merepotkan juara Serie A itu.

Advertisement

Kalau saja penampilan Lichtsteiner dan Evra moncer sebagaimana laga leg pertama, maka Juventus boleh mengembangkan sayap harapan.

Baik Real Madrid dan Juventus mencatatkan diri sebagai tim terbaik di dunia dalam melakukan transisi. Kesalahan sekecil apapun di lini pertahanan bakal dibayar mahal.

Rivalitas juga melibatkan Iker Casillas versus Gianluigi Buffon di bawah mistar gawang masing-masing tim. Dua kiper sarat pengalaman itu memiliki andil tidak kecil sebagai benteng terakhir tim.

Advertisement

Tim mana yang bakal menang dalam duel di Santiago Bernabeu nanti? Juventus boleh jadi melapis pertahanan demikian rapat, sementara Madrid menggelontorkan serangan secara bertubi-tubi.

Prakiraan susunan pemain:

Real Madrid (4-3-3):
Casillas (penjaga gawang), Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcello, Isco, Kroos, James, Bale, Benzema, Ronaldo.
Pemain cadangan:
Navas, Coentrao, Arbeloa, Varane, Illaramendi, Chicharito, Jese

* Juventus (4-3-1-2):
Buffon (penjag gawang), Lichsteiner, Bonucci, Chiellini, Evra, Marchisio, Pirlo, Pogba, Vidal, Morata, Tevez
Pemain cadangan:
Storari, Barzagli, Ogbonna, Padoin, Pereyra, Llorente, Matri

Data dan fakta:

* Di kubu Madrid, besar kemungkinan Toni Kroos tidak dipasang. Ancelotti menaruh harapan kepada Karim Benzema di lini depan, meski Luka Modric belum pulih dari cedera.
* Sergio Ramos bakal memperkuat jantung pertahanan Madrid, dengan Pepe dan Varane bakal bersaing.
* Di kubu Juventus, tentu Paul Pogba sudah pulih dari cedera pada pekan ini. Pelatih Allegri melihat bahwa pemain asal Prancis sudah fit.
* Juventus digadang-gadang mengubah skema permainan. Ini mencakup posisi yang ditempati Pirlo dan Tevez.
* Asamoah dan Caceres belum bisa tampil, karena itu skuat berjuluk si Nyonya Tua diyakini tampil dengan kekuatan penuh.
* Rataan gol Real Madrid mencapai 2,5 gol dalam 4 laga terakhir melawan Juventus di semua kompetisi.
* Juventus tidak terkalahkan dari delapan laga terakhir di ajang Liga Champions mencakup babak penyisihan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif