Sport
Sabtu, 2 Mei 2015 - 16:00 WIB

LIGA SPANYOL : Prediksi Skor Sevilla Vs Real Madrid

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Real Madrid, Isco dan Benzema merayakan gol ke gawang Deportivo. (JIBI/Reuters/Susana Vera)

Liga Spanyol antara Sevilla vs Real Madrid diprediksi dimenangi Madrid.

Solopos.com, SEVILLA — Laga Liga Spanyol pekan ke-34 antara Sevilla vs Real Madrid akan digelar Minggu, (3/5/2015) pukul 01.00 WIB, di Ramon Sanchez Pijzuan, kandang Sevilla. Laga ini akan disiarkan langsung RCTI, dan Real Madrid diprediksi meraih kemenangan di laga ini.

Advertisement

Sebagaimana diberitakan Marca,  Sabtu (2/5/2015), Real Madrid hingga pekan ke 34, masih tertinggal dua poin dari Barcelona di klasemen Liga Spanyol. Padahal, hanya ada empat laga tersisa untuk penentuan gelar. Melawan Sevilla dalam laga tandang cukup karena Sevilla pernah menahan imbang Barcelona 2-2.

Real Madrid juga harus membagi fokus karena pada Kamis (7/5/2015), akan menghadapi Juventus di semifinal leg pertama Liga Champions. Apabila Real Madrid masih ingin meraih gelar juara Liga Spanyol, Sevilla harus dikalahkan.

Advertisement

Real Madrid juga harus membagi fokus karena pada Kamis (7/5/2015), akan menghadapi Juventus di semifinal leg pertama Liga Champions. Apabila Real Madrid masih ingin meraih gelar juara Liga Spanyol, Sevilla harus dikalahkan.

Real Madrid harus melawan Sevilla dengan kekuatan penuh, Gareth Bale dan Karim Benzema yang telah pulih dari cedera kemungkinan bisa ditampilkan. Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, juga bisa mengandalkan James Rodriguez dan Javier Hernandez yang telah menemukan ketajamannya kembali.

Sevilla bukan lawan enteng bagi Los Blancos, julukan Real Madrid. Sevilla tidak terkalahkan dalam15 laga terakhir. Pelatih Sevilla, Unai Emery, akan mengandalkan Ever Banega, Diogo Figueiras, Kevin Gameiro, dan Denis Suarez untuk menghadapi Madrid di Liga Spanyol.

Advertisement

“Ini akan menjadi sangat sulit. Seperti halnya seluruh pertandingan tersisa musim ini. Namun, fokus terpenting adalah laga akhir pekan melawan Sevilla di mana kami menghadapi tim yang sangat kuat di laga kandang,” ujar Casillas dilansir Sports.yahoo.com, Sabtu (2/5/2015).

Dalam laga Liga Spanyol kontra Sevilla, Carlo Ancelotti adalah menggunakan formasi 4-4-2. Asier Illarramendi akan berduet Toni Kroos, di lini tengah. Isco dan James Rodriguez akan diandalkan di posisi sayap. Formasi ini lebih seimbang daripada formasi 4-3-3 yang sering digunakan Real Madrid.

Liga Spanyol musim ini, Real Madrid sudah dua kali bertemu Sevilla. Real Madrid mampu memenangi dua pertandingan tersebut. Real Madrid sepertinya tidak akan kesulitan menghadapi Sevilla dan akan terus menempel ketat Barca di puncak klasemen.

Advertisement

Berikut head to head, prediksi line up dan skor Sevilla vs Real Madrid di Liga Spanyol.

Head To Head
5-2-2015       Real Madrid vs Sevilla 2-1
12-8-2014     Real Madrid vs Sevilla 2-0
26-3-2014     Sevilla vs Real Madrid 2-1
30-10-2013    Real Madrid vs Sevilla 7-3
9-2-2013        Real Madrid vs Sevilla 4-1

Prediksi Line Up Sevilla Vs Real Madrid

Advertisement

Sevilla (4-2-3-1): Sergi Rico, Coke, Kolodziejczak, Tremoulinas, Diogo Figueiras, M’Bia, Carrico, Reyes, Vidal, Banega, Gameiro

Real Madrid (4-4-2): Casillas, Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo, Isco, llarramendi, Kroos, James Rodriguez, Javier Chicharito Hernandez, Cristiano Ronaldo

Prediksi Skor Sevilla Vs Real Madrid: 1-3

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif