News
Senin, 27 April 2015 - 11:30 WIB

UNDANGAN PESTA BIKINI : BKKBN: Jangan Ada Lagi Wacana Pesta Bikini

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Undangan pesta bikini untuk perayaan kelulusan siswa SMA dan sederajatnya (Twitter.com)

Undangan pesta bikini jadi pembicaraan hangat akhir-akhir ini.

Solopos.com, JAKARTA – Undangan pesta untuk merayakan kelulusan ujian nasional (UN) untuk siswa SMA bikin heboh masyarakat beberapa hari terakhir.

Advertisement

Deputi Keluarga Sejahtera dan Pemberdayaan Keluarga, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sudibyo Alimoeso mengharapkan di masa mendatang jangan ada lagi wacana pesta bikini yang diperuntukkan bagi pelajar SMA/SMK.

“Cukup prihatin dengan adanya rencana pesta bikini seperti itu. Memang ada klarifikasi bahwa pesta itu dibatalkan namun kami harap di masa mendatang tidak ada lagi wacana seperti itu,” kata Sudibyo Alimoeso usai acara Seminar Eksekutif Bonus Demografi di Kantor BKKBN Jakarta, Senin (27/4/2015).

Advertisement

“Cukup prihatin dengan adanya rencana pesta bikini seperti itu. Memang ada klarifikasi bahwa pesta itu dibatalkan namun kami harap di masa mendatang tidak ada lagi wacana seperti itu,” kata Sudibyo Alimoeso usai acara Seminar Eksekutif Bonus Demografi di Kantor BKKBN Jakarta, Senin (27/4/2015).

Dia menjelaskan, memang ada tuntutan agar remaja dapat diberikan pelayanan sesuai dengan hak-haknya tanpa diskriminasi yang dituangkan dalam berbagai deklarasi dan resolusi.

“Tapi kesemuanya itu dalam implementasinya harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi sosial ekonomi yang ada termasuk mempertimbangkan nilai-nilai, budaya dan agama serta norma yang berlaku,” kata dia.

Advertisement

“Apabila dimaksudkan dengan pakaian summer kan bisa seperti mirip di Hawaii atau hawaiian dress yaitu lengan pendek dan celana pendek yang bukan bikini dengan motif bunga kebanggaan setempat,” kata dia.

Sebelumnya, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Yembise menyatakan dukungannya terkait pembatalan rencana pesta bikini bertajuk Splash After Class yang diperuntukkan bagi pelajar di sejumlah SMA/SMK di Jakarta dan Bekasi dalam rangka merayakan kelulusan UN.

“Saya mendukung dibatalkannya acara tersebut, karena bertentangan dengan prinsip-prinsip dan tujuan pendidikan anak Indonesia,” kata Yohana.

Advertisement

Yohana mengatakan, perayaan semacam itu sama sekali tidak mencirikan identitas anak didik Indonesia.

Sementara itu, pada pemberitaan di sejumlah media massa diketahui bahwa acara tersebut dibatalkan dan pihak penyelenggara meminta maaf kepada sejumlah sekolah di Jakarta dan Bekasi, yang namanya tercantum dalam undangan dan beredar di beberapa media sosial serta pemberitaan belakangan ini.

Penyelenggara juga menjelaskan jika dresscode asli dalam acara yang rencananya digelar tanggal 25 April 2015 tersebut adalah Summer Dress, semacam gaun-gaun santai dengan tema Pool Party dan bukan bikini.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif