Sport
Minggu, 26 April 2015 - 11:40 WIB

LIGA SPANYOL : Real Madrid Berharap Raih Poin Penuh

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Real Madrid melakukan selebrasi dalam sebuah pertandingan. Ist/guardian.co.uk

Liga Spanyol akan mempertemukan Celta Vigo melawan Real Madrid.

Solopos.com, VIGO — Pertandingan lanjutan La Liga, Minggu (26/4/2015), akan mempertemukan Celta Vigo dan Real Madrid. Lokasi pertandingan bertempat di markas Celta Vigo, Stadion Estadio de Balaidos.

Advertisement

Sebagimana dilansir Skysports, Sabtu (25/4/2015), Los Blancos berambisi mendapatkan kemenangan di laga kali ini. Javier Hernandez yang sempat menjadi pahlawan di laga perempat final Liga Champions kala melawan Atletico Madrid, kembali diandalkan Real Madrid.

Tidak hanya Javier atau Chicharito yang digadang-gadang kuat bisa membawa Real Madrid merebut poin penuh di laga melawan Celta Vigo ini. Ada pula Jese Rodriguez dan Gareth Bale. Kabarnya, dua pemain ini akan dipasang sejak awal.

Sementara itu, dilansir Liputan6, Sabtu, bintang Madrid Cristiano Ronaldo juga diharapkan menjadi ujung tombak untuk raih kemenangan El Real. Ronaldo digadang-gadang sebagai pemain paling penting dalam laga ini. Ketajaman Ronaldo dalam urusan mencetak gol bisa membantu membawa timnya mencatat kemenangan di kandang lawan.

Advertisement

Menurut pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, taktik bermain bertempo cepat menjadi kunci naiknya kinerja Ronaldo.

“Dia [Ronaldo] benar-benar menikmati sepak bolanya kembali karena tim bermain dengan strategi cepat sehingga memberi Ronaldo kebebasan di depan gawang,” kata  Ancelotti.

Ancelotti mengakui kehebatan tim lawan Celta Vigo, sehingga membutuhkan upaya lebih keras dari sebelumnya.

Advertisement

“Ini akan berbeda dengan pertemuan pertama kami dengan mereka musim ini. Celta memiliki energi yang berbeda di tanah mereka sendiri, mereka bermain di tempo yang berbeda,” kata Ancelotti.

“Mereka adalah tim sepakbola yang sangat baik dan mengalami musim yang hebat Mereka memiliki banyak kualitas di depan. Orellana, Santi Mina, Nolito … Mereka adalah tim yang sangat berbahaya dan mengalahkan mereka akan memerlukan upaya besar,” lanjut Ancelotti.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif