Sport
Minggu, 19 April 2015 - 22:00 WIB

FA CUP 2015 : Aston Villa Vs Liverpool Imbang di Babak Pertama

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aston Villa Vs Liverpool (Mirror.co.uk)

FA Cup 2015 memasuki babak semi final. Semi final kedua ini mempertemukan Aston Villa vs Liverpool.

Solopos.com, LONDON – Semi final FA Cup 2015 mempertemukan Aston Villa vs Liverpool. Laga tersebut digelar di Stadion Wembley, Minggu (19/4/2015) malam.

Advertisement

Di babak pertama, kedua tim bermain imbang 1-1. Aston Villa langsung melakukan penyerangan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Beberapa kali anak asuh Tim Sherwood itu memborbardir pertahanan Liverpool.

Pada menit ke-11, gelandang Aston Villa N’zogbia memberi ancaman lewat tendangan kerasnya namun masih bisa diselamatkan Mignolet. Begitu pula dengan peluang Benteke yang masih bisa dimentahkan barisan pertahanan The Reds, julukan Liverpool.

Aston Villa memang menguasai permainan bola, namun justru Liverpool yang unggul lebih dulu. Melalui kerja sama apik dengan Joe Allen dan Raheem Sterling, Philipe Coutinho berhasil mencetak gol pada menit ke-29. Pemain berpaspor Brasil itu berhasil menusuk pertahanan Aston Villa sebelum melakukan tendangan yang tak dapat dihalau kiper Shay Given dalam laga Aston Villa vs Liverpool itu.

Advertisement

Keunggulan Liverpool hanya bertahan tujuh menit. Striker Aston Villa, Christian Benteke berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-36. Pemain asal Belgia itu mencetak gol usai menerima umpan dari N’zogbia.

Kedudukan 1-1 itu bertahan hingga babak pertama usai. Pemenang di lagaini akan menghadapi Arsenal di partai puncak FA Cup 2015.

Berikut Line-up Aston Villa Vs Liverpool:
Aston Villa: Given, Baker (Okore 25′), Vlaar, Bacuna, Richardson, Cleverley, Westwood, Delph, Benteke, N’zogbia, Grealish
Liverpool: Mignolet, Lovren, Can, Skrtel, Markovic, Gerrard, Henderson, Moreno, Allen, Coutinho, Sterling

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif