Entertainment
Jumat, 17 April 2015 - 22:50 WIB

X FACTOR INDONESIA : Ini Lagu Rusak Parah dan Orang Stres di Audisi III

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wawan Setiawan (Twitter.com)

X Factor Indonesia musim kedua diikuti talent-talent menyanyi yang unik..

Solopos.com, SOLO — Audisi ajang pencarian bakat menyanyi X Factor Indonesia, Jumat (17/4/2015), yang ditayangkan RCTI, pukul 21 WIB, dimeriahkan dengan penampilan Andana yang menggelitik.

Advertisement

Mulanya, para mentor X Factor Indonesia, Ahmad Dhani, Bebi Romeo, Rossa, dan Afgan dibuat terpukau dengan penampilan peserta bernama Queen. Dalam penampilannya kala itu, Queen membawakan lagu Roxxane berjudul The Police.

Selanjutnya, ada penampilan Andana. Pemuda yang mengaku belum menikah tersebut, menyanyikan lagu ciptaannya berjudul Rusak Parah. Penampilan Andana cukup menggelitik. Ia bergaya bagai pencat silat.

Tak ayal, aksi Andana ini pun membuat para mentor tertawa geli. Sayang, Andana gagal membawa pulang empat yes.

Advertisement

Berselang cukup lama, muncul peserta bernama Wawan Setiawan, yang merupakan guru  les private bahasa Indonesia dan Matematika. Senada dengan Andana, Wawan pun menyanyikan lagu ciptaannya sendiri berjudul Lagu Orang Stres.

Lirik dalam Lagu Orang Stres milik Wawan mampu membuat para mentor tertawa. Sayang, Wawan tidak bisa lolos ke babak selanjutnya.

Dalam X Factor Indonesia musim kedua ini, para kontestan yang lolos akan dibagi dalam empat kategori, yaitu Boys, untuk pria dengan usia 24 tahun ke bawah, Girls, bagi wanita dengan usia 24 tahun ke bawah, Over 24s, untuk usia di atas 24 tahun, dan Groups.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif