News
Sabtu, 11 April 2015 - 23:30 WIB

DEMAM BATU AKIK : Bingung Mengenali Batu Mulia? Seminar Ini Menjawabnya

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pedagang batu akik di pusat penjualan Giok 24 Gamstone kawasan Pajak (Pasar) Impres Lhokseumawe, Selasa (31/3/2015). (JIBI/Solopos/Antara/ Rahmad)

Demam batu akik sering tidak diimbangi pengetahuan yang baik tentang batu mulia.

Solopos.com, SOLO — Pameran The Miracle Gemstone Indonesia menghadirkan seminar bagi pecinta batu mulia nusantara ini. Hal ini mengingat edukasi merupakan tujuan utama diadakannnya pameran batu mulia terbesar se-Jateng ini.

Advertisement

Ketua Pelaksana Pameran, Banu Putranto Putro, mengatakan pada Minggu (12/4/2015) akan diadakan seminar edukasi batu mulia yang diadakan di Fave Hotel Solo Baru. Dia menyampaikan peserta seminar akan diberi pengetahuan mengenai cara mengidentifikasi batu mulia yang baik hingga cara perawatan batu mulia yang benar.

“Peminat batu mulia sangat banyak tapi tidak semuanya paham mengenai batu mulia. Oleh karena itu, kami mengadakan seminar ini untuk mengedukasi konsumen. Jumlah peserta sengaja dibatasi, yakni 50 orang supaya materi yang disampaikan bisa diterima dengan lebih baik oleh peserta,” ungkap Banu saat ditemui Solopos.com di sela pameran yang diadakan di Atrium Hartono Mall, Sabtu (11/4/2015).

Dia mengatakan menjelang berakhirnya pameran ini, jumlah pengunjung terus meningkat. Dia mengatakan pada saat weekend jumlah kunjungan bisa naik dua kali lipat dari hari biasanya, yakni mencapai 5.000 pengunjung. Pengunjung pun tidak hanya berasal dari Soloraya, tapi juga penggemar batu mulia dari sejumlah wilayah, seperti Semarang, Purwokerto, Kediri, Cepu hingga Surabaya.

Advertisement

Lebih lanjut, dia menyampaikan batu mulia yang dijadikan hiasan cincin paling banyak diminati pada pameran yang melibatkan komunitas pecinta batu mulia ini. Aksesori cincin ini tidak hanya diminati laki-laki tapi juga banyak diburu perempuan.

Meski banyak stan yang menawarkan batu bongkahan pada pameran tersebut dengan harga yang relatif terjangkau. Kebanyakan konsumen lebih memilih batu mulia yang sudah diasah dengan harga yang relatif lebih mahal. Hal ini karena batu yang sudah diasah terlihat lebih baik dan bisa langsung dikenakan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif