News
Jumat, 10 April 2015 - 19:19 WIB

Soal Ujian PBT Sudah di Gudang Disdikpora DIY

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Solopos/dok)

Soal ujian “paper based test” sudah dikirim dari percetakan dan masuk gudang Disdikpora DIY

Harianjogja.com, JOGJA- Ujian untuk SMA/MA akan dilakukan menggunakan sistem “paper based test” (PBT) yaitu menggunakan lembar jawab komputer. Ujian digelar tiga hari yaitu 13-15 April.

Advertisement

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga DIY Baskara Aji mengatakan, soal UN PBT untuk SMA/SMK/MA di DIY sudah dikirim dari percetakan dan masuk ke gudang milik dinas dan akan didistribusikan ke kota/kabupaten pada Sabtu (11/4/2015).

“Saat ini, kami sedang mengecek kelengkapan soal ujian dan membaginya per kota/kabupaten sebelum didistribusikan,” katanya, Kamis (9/4/2015).

Peserta berkebutuhan khusus tetap akan memperoleh soal ujian sesuai kebutuhannya masing-masing ditambah petugas pendamping serta tambahan waktu untuk mengerjakan soal.

Advertisement

Total peserta ujian nasional di SMA/MA di DIY sebanyak 20.241 siswa, dan peserta SMK sebanyak 25.791 siswa.

Ujian nasional tidak akan digunakan untuk penentuan kelulusan siswa. Kelulusan akan ditentukan berdasarkan hasil ujian sekolah dan rata-rata nilai rapor.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif