Teknologi
Minggu, 29 Maret 2015 - 16:50 WIB

OLGA SYAHPUTRA MENINGGAL : Farhat Abbas Dimasukkan dalam 3 Golongan Penjerumus Manusia

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Meme Farhat Abbas meninggal dunia (Twitter.com)

Olga Syahputra meninggal dan mengundang komentar kontroversial Farhat Abbas di Twitter.

Solopos.com, SOLO — Dunia hiburan kehilangan sosok artis dan komedian Olga Syaputra, yang meninggal dunia, Jumat (27/3/2015) pukul 16.17 waktu Singapura. Beberapa kicauan Farhat Abbas di media sosial Twitter menuai reaksi keras pengguna jaringan Internet atau netizen.

Advertisement

Tanda pagar (tagar) atau hashtag #RIPFarhatAbbas terus memuncaki tangga trending topic, sejak kemunculannya di media sosial Twitter, Sabtu (28/3/2015).

Sebagaimana Solopos.com pantau, Minggu (29/3/2015), tagar tersebut berhasil menduduki puncak trending topic. Kicauan Farhat Abbas terkait misteriusnya pengungkapan kematian Olga oleh manajemken keartisannya disalahartikan oleh para Olga Lovers—sebutan bagi fans Olga—sebagai sikap sinis atas berita kematian idola mereka.

Advertisement

Sebagaimana Solopos.com pantau, Minggu (29/3/2015), tagar tersebut berhasil menduduki puncak trending topic. Kicauan Farhat Abbas terkait misteriusnya pengungkapan kematian Olga oleh manajemken keartisannya disalahartikan oleh para Olga Lovers—sebutan bagi fans Olga—sebagai sikap sinis atas berita kematian idola mereka.

Alhasil keprihatinan Farhat Abbas atas kematian Olga Syahputra itu menjadi bumerang bagi pengacara tersebut. Banyak penggemar Olga Syahputra berpendapat Farhat Abbas tidak tepat menempatkan kicauan tersebut di saat banyak pihak berduka atas kematian sang idola.

Ada Olga Lovers yang lantas melontarkan harapan kejam agar Farhat Abbas segera meninggal dunia juga. Bahkan karena merasa kesal, seorang penggemar Olga tanpa segan menggolongkan mantan suami penyanyi Nia Daniatai itu sebagai salah satu penjerumus manusia, setelah setan dan iblis.

Advertisement

Beberapa netizen juga mengungkapkan kesedihannya karena mengetahui isu Farhat Abbas meninggal hanya isapan jempol, bukan kenyataan.

“#RIPFarhatAbbas Pas ngeliat hastag ini di trand topic masih sedih,sedih bukan dia meninggal,tapi sedih ngeliat ini hoaxx:v,” kicau @dewapandup.

“Alhamdulillah @farhatabbaslaw akhirnya telah berpulang ntah kemana, neraka pun seolah tidak ingin menerimanya. Apalagi surga #RIPFarhatAbbas,” sahut @Sifhapuspita.

Advertisement

”Kalo farhat mati? gue pasti kangen banget sama dia? kenapa? gak da yg dihina,” tulis @RDSKP.

Sementara itu, akun @DimasPrabowow berpendapat kicauan tentang Farhat Abbas menakutkan.

“Tweet nya ngeri2 amat @FarhatAbbaslaw, gak takut kena azab bro? Semoga lekas sadar ya walaupun itu gak mgkin #RIPFarhatAbbas,” tulis @DimasPrabowow.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif