Sport
Selasa, 24 Maret 2015 - 07:25 WIB

SKUAT PERSIS : Modestus Mundur dari Persaingan

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Persis Solo sedang mendapat pengarahan dari pelatih Aris Budi. JIBI/Solopos/dok

Skuat Persis menghadapi kompetisi Divisi Utama berusaha menyiapkan skuat terbaik.

Solopos.com, SOLO — Kompetisi Divisi Utama (DU) 2015 memang belum bergulir. Namun persaingan sengit untuk memperebutkan posisi utama di skuat Persis Solo sudah mulai terlihat terutama di posisi bek.

Advertisement

Bahkan persaingan ketat ini mulai menimbulkan korban dengan mundur bek senior Modestus Indra Setiawan. Stopper berusia 32 tahun ini memutuskan untuk mundur dari Persis karena jarang dimainkan sebagai skuat inti di beberapa laga uji coba terakhir.

Keputusan Modestus ini jelas mengagetkan. Sebab pemain yang sempat membela Persijatim Solo FC di awal 2000 an ini termasuk pemain paling awal yang melakukan negosiasi dengan pengurus Persis dan menyatakan deal.

“Semalam [Minggu (22/3/2015)] Modestus menghubungi saya dan menyatakan keinginannya mundur dari Persis. Alasannya ia mulai tidak mendapatkan tempat di posisi utama. Atas keinginan itu, kami pun tak bisa menghalangi,” ujar Pelatih Persis, Aris Budi Sulistyo, saat dijumpai Espos seusai memimpin latihan skuatnya di Stadion Sriwedari, Senin (23/3/2015).

Advertisement

Posisi Modestus dari skuat utama Persis memang mulai tergeser. Terlebih setelah datangnya dua bek anyar, Roy Budiansyah dari Persiba Balikpapan dan Gus Ripen asal Semen Padang. Posisi Modestus pun semakin sulit terlebih sebelumnya Persis juga sudah memiliki duo bek musim lalu, yakni Rahmad Sabani dan Liswanto, yang kondisinya mulai membaik.

“Tapi enggak apa-apa Modestus mundur. Toh dia mengaku sudah ada tim yang siap menampungnya, yakni Persak Kebumen besutan pelatih Sartono Anwar dan akan tampil di kompetisi amatir Liga Nusantara,” ujar Aris. (Imam Yuda Saputra/JIBI/Solopos)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif