News
Selasa, 24 Maret 2015 - 10:45 WIB

KURS RUPIAH : Terus Menguat, Nilai Tukar Rupiah Rp12.970/US$

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi uang tunai rupiah dan valuta asing (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Kurs rupiah hari ini terus menguat hingga Rp12.970/US$.

Solopos.com, JAKARTA – Sebagian besar mata uang Asia ditransaksikan cenderung menguat terhadap dolar AS pada perdagangan pagi ini, Selasa (24/3/2015).

Advertisement

Dari 11 mata uang Asia,hanya tiga mata uang melemah yakni yen, dolar Singapura, dan baht.

Sementara itu, delapan mata uang lainnya menguat dipimpin oleh ringgit 0,72%, disusul won 0,6%, dan rupiah yang terparesiasi 0,4% ke Rp12.970 per dolar AS pada pukul 09.20 WIB.

Kurs rupiah terapresiasi meninggalkan level Rp13.000-an berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor).

Advertisement

Data yang diterbitkan BI pada pagi ini (Selasa, 24/3/2015) menempatkan Jisdor pada Rp12.9721 per dolar AS atau naik 0,80% dari Rp13.076 pada 23 Maret 2015.

Rupiah untuk pertama kalinya kembali ke level Rp12.000-an sejak 6 Maret 2015.

Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg Dollar Index, rupiah menguat 0,40% dari penutupan kemarin ke level Rp12.970 pada pukul 10.00 WIB.

Advertisement

Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah)

24 Maret 12.972
23 Maret 13.076
20 Maret 13.075
19 Maret 13.008
18 Maret 13.164

Sumber: Bank Indonesia

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif