News
Senin, 16 Maret 2015 - 13:30 WIB

#HAJILULUNGEFFECT : Akibat Haji Lulung, Jose Mourinho dan Cristiano Ronaldo Ikut-Ikutan Kaget

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Meme Haji Lulung Effect (Twitter.com/@CandoelSlanker)

#HajiLulungEffect bertahan sebagai topik terhangat di media sosial Twitter.

Solopos.com, SOLO — Haji Lulung kembali menggemparkan dunia maya lewat tanda pagar (tagar) atau hashtag #HajiLulungEffect. Tagar tersebut muncul pada Minggu (15/3/2015) dan bertahan di urutan teratas sebagai trending topic hingga Senin (16/3/2015).

Advertisement

Para pengguna jaringan Internet atau netizen belum kehabisan ide menuangkan kreativitasnya terkait sosok Haji Lulung, lewat gambar berkonten sindiran atau meme, serta berbagai macam kicauan, yang disertai dengan tagar #HajiLulungEffect.

Sebelumnya, Solopos.com kabarkan, keterkaitan beberapa artis luar negeri, seperti Justin Bieber, Taylor Swift, dan Zayn Malik, yang diduga ikut menggunakan tagar #HajiLulungEffect saking populernya Haji Lulung. Namun, kebenaran tersebut belum dapat dikonfirmasi langsung kepada artis yang bersangkutan.

Senin ini, justru muncul beberapa meme baru yang menggunakan nama pelatih klub sepak bola Chelsea, Jose Mourinho. Akun @CandoelSlankers membuat meme dengan perkataan Jose Mourinho,”Saya kaget saat saya lihat Haji Lulung duduk di tribun penonton, ternyata dia suporter PSG, saat itulah saya suruh pemain saya untuk mengalah.”

Advertisement

Meme Haji Lulung Effect (Twitter.com/@CandoelSlanker)

Tidak hanya meme yang menyeret nama Jose Mourinho. Beredar pula meme yang menggambarkan duel antara #HajiLulungEffect dengan fenomena istilah “pusing kepala barbie” yang dipopulerkan oleh penyanyi baru Rizka Dwi Septiana (RDS).

“Demam Haji Lulung VS Demam Pusing Kepala Barbie kayak apa ya? #HajiLulungEffect,” tulis @budi_kusuma.

Advertisement

Meme Haji Lulung Effect versus “Pusing Kepala Barbie” (Twitter.com/@budi_kusuma)

Lalu, yang tidak kalah mencengangkan, ada netizen yang membuat meme #HajiLulungEffect menyebabkan Cristiano Ronaldo dan Irina Shayk putus cinta.

Meme Haji Lulung Effect berakun Cristiano Ronaldo (Twitter.com/@allukman_Hakim)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif