News
Sabtu, 7 Maret 2015 - 00:00 WIB

FOTO KPK VS POLRI : Pegiat Anti Korupsi Pertanyakan Presiden

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pegiat Anti Korupsi klarifikasi pernyataan presiden, Jumat (6/3/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Alfiansyah)

KPK vs Polri tak reda, Presiden ulangi pernyataan.

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Bambang Widjojanto (tengah) didampingi mantan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Denny Indrayana (kedua dari kanan) memberikan ketarangan pers seusai bertemu anggota staf khusus Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (6/3/2015). Ketiganya berharap Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti mengikuti pesan Presiden Joko Widodo melalui Mensesneg Pratikno terkait perseteruan KPK vs Polri agar kriminalisasi dihentikan.

Advertisement

Selama perseteruan KPK vs Polri, bukan sekali itu Presiden Jokowi meminta kriminalisasi dihentikan. Pada kenyataannya pernyataan Kepala Negara itu tak ditanggapi positif oleh para polisi sehingga ia mengulang-ulang pernyataan. Kriminalisasi yang dikatakan Jokowi dalam bahasa Indonesia bermakna memperlihatkan perilaku yang semula tidak dianggap sebagai peristiwa pidana, tetapi kemudian digolongkan sebagai peristiwa pidana oleh masyarakat.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif