Sport
Rabu, 4 Maret 2015 - 10:25 WIB

WEST HAM UNITED VS CHELSEA : The Blues Harus Kembali Fokus ke Liga Premier

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Chelsea merayakan kemenangan saat merebut Juara Piala Liga. JIBI/Reuters/dok

West Ham United vs Celsea akan melakoni duel lanjutan Liga Premier. Chelsea pun akan kembali fokus, setelah merebut Piala Liga.

Solopos.com, LONDON— Chelsea tidak bisa larut dalam euforia kesuksesan menjadi jawara Piala Liga terlalu lama. Hanya selang tiga hari setelah membekuk Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, Chelsea harus melakoni lanjutan Liga Premier dengan bertandang ke markas West Ham United, Upton Park, Kamis (5/3/2015) dini hari WIB.

Advertisement

The Blues, julukan Chelsea, mengklaim trofi perdana mereka musim ini setelah menundukkan Spurs 2-0 di partai final, Minggu (1/3). Namun Manajer Chelsea, Jose Mourinho, meminta anak buahnya untuk kembali fokus di jalur perebutan gelar Liga Premier, medio pekan ini.

Meski absen di Liga Premier akhir pekan lalu, Chelsea masih unggul lima poin di puncak klasemen atas rival terberat mereka Manchester City yang tumbang 1-2 di kandang Liverpool, Sabtu (28/2).

Kekalahan City di Anfield, markas Liverpool, membuat Chelsea kembali disebut-sebut sebagai tim terfavorit di jalur perebutan gelar Liga Premier musim ini.

Advertisement

Meski demikian, Mourinho enggan mencoret rival-rivalnya di persaingan gelar. Bahkan, manajer asal  Portugal itu masih memperhitungkan Manchester United yang bertengger di bawah City dan Arsenal. “Ini masih ditentukan semua tim. Kami mengalami beberapa partai sulit. City juga menjalani pertandingan berat. [Manchester United] juga berada di jalur perebutan gelar. Liverpool [yang mengalahkan City], saya sudah prediksi sebelumnya,”  urai Mourinho seperti dilansir Soccerway, Selasa (3/3).

Chelsea tak terkalahkan dalam enam pertandingan terkhir mereka di Liga Primier. Meski demikian, The Blues kurang puas di laga terakhir, ketika ditahan imbang Burnley 1-1 di Stamford Bridge. Duel itu diwarnai keputusan kontroversial wasit yang mengganjar gelandang Chelsea, Nemanja Matic, dengan kartu merah. Sementara West Ham tidak pernah menang dalam enam laga terakhir di berbagai kompetisi dan dipermalukan 1-3 oleh Crystal Palace di Upton Park, Sabtu lalu.

Meski demikian, kiper West Ham, Adrian, merasa yakin akan memberikan penampilan hebat ketika berhadapan dengan tim milik Mourinho. Kiper asal Spanyol itu pernah membuat Real Madrid besutan Mourinho panik dan frustrasi karena aksi cemerlangnya di bawah mistar Real Betis pada 2012 silam. Adrian menjadi kunci kemengan Betis 1-0. Dia juga kembali tampil brilian ketika membawa West Ham menahan imbang Chelsea tanpa gol di Stamford Bridge musim lalu.

Advertisement

“Saya tidak tahu apakah Mourinho ingat diriku, namun ketika saya bermain melawannya saya selalu mendapat hasil bagus. Secara pribadi, saya merasa bagus ketika bermain melawan Mourinho,” sambung dia.

Selain Matic yang absen karena sanksi kartu merah, Chelsea tidak bisa memboyong gelandang John Obi Mikel yang menderita cedera lutut ke Upton Park. Sementara Pelatih West Ham, Sam Allardyce, kehilangan Morgan Amalfitano karena sanksi dan terancam tak bisa memainkan Carlton Cole yang menderita cedera hamstring. (Hanifah Kusumastuti/JIBI/Solopos)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif