Jateng
Selasa, 3 Maret 2015 - 06:50 WIB

KORBAN TENGGELAM : SAR Cilacap Gelar Operasi Pencarian 2 Korban

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi korban tenggelam (JIBI/Solopos/Dok.)

Ilustrasi korban tenggelam (JIBI/Solopos/Dok.)

Korban tenggelam di Cilacap dan Purbalingga masih belum ditemukan. Tim SAR Cilacap menggelar operasi pencarian terhadap dua korban yang tenggelam di Sungai Serayu Purbalingga dan Pantai Lembu Purwo Cilacap 

Advertisement

 

Kanalsemarang.com, CILACAP—Badan Search and Rescue Nasional (Basarnas) Pos SAR Cilacap menggelar operasi pencarian korban tenggelam di Pantai Lembu Purwo (Kabupaten Kebumen) dan Sungai Serayu (Kabupaten Purbalingga), Jawa Tengah.

“Korban tenggelam di Pantai Lembu Purwo, Kebumen, diketahui bernama Ilham (17), warga Desa Lubang Dukuh, Kecamatan Butuh, Kabupaten Purworejo,” kata Koordinator Basarnas Pos SAR Cilacap, Mulwahyono seperti dikutip Antara, Senin (2/3/2015).

Advertisement

Sedangkan korban tenggelam di Sungai Serayu (Purbalingga), bernama Suhar,35, warga Desa Majatengah RT 06 RW 02, Kecamatan Kemangkon, Purbalingga.

Menurut Mulwahyono, musibah yang dialami Ilham diketahui berdasarkan laporan dari Kepolisian Sektor Mirit, Kebumen, yang diterima Pos SAR Cilacap pada hari Minggu (1/3/2015), sekitar pukul 22.00 WIB.

Dalam laporan itu disebutkan bahwa korban atas nama Ilham bersama empat rekannya berwisata ke Pantai Lembu Purwo pada Minggu (1/3/2015), sekitar pukul 15.30 WIB.

Advertisement

Selanjutnya, Ilham bersama dua rekannya mandi di Pantai Lembu Purwo namun naas, korban tidak mengetahui jika ada gelombang setinggi tiga meter yang datang dan langsung menghantam tubuhnya.

Tubuh korban pun terseret arus air laut hingga akhirnya dilaporkan hilang.

Mulwahyono mengatakan bahwa rekan-rekan korban selanjutnya melaporkan kejadian itu ke Polsek Mirit.

“Hari ini, kami bersama anggota Polsek Mirit, Koramil Mirit, SAR Sidamukti dan keluarga korban melakukan pencarian dengan menyisir pantai ke arah barat maupun timur sejauh 15 kilometer,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif