Jatim
Rabu, 25 Februari 2015 - 09:05 WIB

SERANGAN KERA : Badala, Gerombolan Kera Ini Dihadapi Aparat Polisi

Redaksi Solopos.com  /  Aries Susanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kera/dok

Serangan kera di wilayah Jember, Jawa Timur, benar-benar membuat resah warga lantaran telah melukai belasan orang. Aparat polisi kini telah disiagakan di lokasi untuk menghadapi serangan susulan gerombolan kera itu.

 

Advertisement

Madiunpos.com, JEMBER – Kawanan kera liar beberapa hari terakhir membuat resah warga di Kecamatan Tanggul dan Semboro, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Kera-kera tersebut tanpa permisi masuk ke permukiman warga, mengobark-abrik isi rumah, dan melakukan kekerasan dengan menggigit penghuni rumah.

 

Advertisement

 

“Kera-kera liar itu masuk ke permukiman warga dan menyerang beberapa orang, termasuk anak-anak yang sedang bermain di halaman rumah,” kata Kapolsek Semboro AKP Subagiyo, Selasa (24/2/2015).

 

Advertisement

 

“Kera liar itu menggigit betis kiri Andika hingga kedalaman 4 centimeter, sehingga keluarga korban langsung membawanya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jatiroto Lumajang,” tutur Andika Pratama, 7, warga Dusun Roworengu, Desa Sidomulyo, Kecamatan Semboro.

 

Advertisement

Sebelum Andika, kera liar itu juga menggigit jari kelingking Busiri, 47, warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Semboro.

 

“Korban Busiri digigit saat korban sedang tidur sore di rumahnya karena kera liar itu tiba-tiba masuk rumah dan langsung menggigit jari korban yang sedang tidur, namun yang bersangkutan tidak sampai dilarikan ke puskesmas,” papar bocah itu.

Advertisement

Saat ini, aparat kepolisian telah berkoordinasi dengan petugas Bidang Konservasi SUmber Daya Alam (BKSDA). Mereka menyiapkan strategi untuk membekuk kera-kera yang menyerang warga tersebut.

 

“Mudah-mudahan sejumlah kera tersebut dapat ditangkap, agar tidak mengganggu dan melukai warga di dua kecamatan tersebut,” kata Subagiyo.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif