Soloraya
Senin, 16 Februari 2015 - 05:50 WIB

TAHUN BARU IMLEK : Lomba Koko Cici Ramaikan Tahun Baru Imlek

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Berbagai jenis lampion dan pernik-pernik tradisi Tionghoa dijual di Toko KGH, Pasar Gede, Solo, Jawa Tengah, Jumat (23/1/2015). Lampion yang diimpor langsung dari Tiongkok tersebut dijual dengan harga Rp30.000 hingga Rp350.000 tergantung ukuran dan kualitas bahan. (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Tahun Baru Imlek di Solo Baru bakal diramaikan Pemilihan Koko Cici.

Solopos.com, SOL O — Perayaan Tahun Baru Imlek di Solo Baru bakal diwarnai Pemilihan Koko Cici yang diselenggarakan Asmaradana Fashion Design Solo di Atrium The Park Mall, Solo Baru, Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (28/2/2015). Lomba itu terbuka untuk umum, terutama bagi peserta remaja dewasa.

Advertisement

Panitia penyelenggara Lomba Koko Cici dalam Tahun Baru Imlek dari Asmaradana Fashion Design Solo, Febrian Syach, mengatakan syarat untuk mengikuti lomba ini yakni laki-laki atau perempuan remaja berusia antara 16-30 tahun. Peserta yang ikut lomba juga tidak dibatasi hanya dari kalangan warga keturunan Tionghoa semata.

“Siapa pun boleh mendaftar jadi peserta, asal saat berlangsungnya lomba mengenakan kostum bertema [Tahun Baru] Imlek atau dresscode Chinese look. Calon peserta juga tidak harus berpasangan,” ujar Febrian saat dihubungi Solopos.com, Minggu (15/2/2015).

Panitia meyediakan sejumlah hadiah bagi pemenang lomba, seperti uang tunai, selempang, trofi dan bingkisan menarik. Peserta cukup membayar biaya pendaftaran Rp75.000/orang. Saat perlombaan, kata Febrian, para peserta bukan hanya diminta untuk berjalan di catwalk dengan memamerkan busana yang mereka kenakan, tetapi faktor public speaking mereka juga bakal dinilai oleh dewan juri. “Ketika di panggung mereka diminta untuk memperkenalkan diri dan akan ada tanya jawab. Keserasian busana yang mereka kenakan juga jadi bahan pertimbangan,” terang Febrian.

Advertisement

Selain fashion show dari peserta, pergelaran tersebut juga menampilkan busana rancangan desainer dari Asmaradana yang akan diperagakan oleh model dari Asmaradana juga.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif