Soloraya
Senin, 16 Februari 2015 - 12:55 WIB

REVITALISASI PASAR KLEWER : Rp61,8 Miliar Digelontorkan untuk Pasar Klewer

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suasana rapat koordinasi Komisi III DPRD Solo koordinasi dengan Disperindag, DPU, DPPKA, dan DPP, di Gedung DPRD Solo, Senin (16/2/2015). Rapat membahas revitalisasi Pasar Klewer. (Tri Rahayu/JIBI/Solopos)

Revitalisasi Pasar Klewer segera dilaksanakan setelah ada kepastian anggaran.

Solopos.com, SOLO – Komisi III DPRD Solo mengadakan rapat koordinasi dengan Disperindag, DPU, DPPKA, dan DPP, di Gedung DPRD Solo, Senin (16/2/2015).

Advertisement

Rapat tersebut membahas persiapan lelang pembangunan Pasar Klewer yang terbakar akhir 2014 lalu.

Dalam rapat yang dipimpin Ketua Komisi III DPRD Solo, Honda Hendarto, terungkap kepastian informasi kepastian anggaran dari APBNP 2015 senilai Rp61,8 miliar dari kebutuhan anggaran Rp154 miliar.

Pertemuan itu juga menyinggung soal kekurangan anggaran pembangunan Pasar Klewer.

Advertisement

“Perlu ada kejelasan waktu turunnya DIPA bantuan pemerintah pusat agar dana Rp61,8 miliar bisa berjalan sesuai waktu yang tersedia, Harapannya awal Juni 2015 sudah ada keputusan DPA,” kata Kepala Disperindag Solo, Triyana.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif