News
Rabu, 4 Februari 2015 - 14:40 WIB

SNMPTN 2015 : UIN Suka Tawarkan 19 Prodi

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Jogja (JIBI/Harian Jogja/Antara)

SNMPTN 2015, di UIN Sunan Kalijaga menawarkan 19 program studi non-ilmu keagamaan.

Harianjogja.com, JOGJA-UIN Sunan Kalijaga (Suka) Jogja hanya membuka 19 program studi (prodi) umum atau non-ilmu keagamaan pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015. Kebijakan ini sesuai dengan Surat Keputusan (SK) SNMPTN 2015 terbaru.

Advertisement

Casmini selaku Kepala Kantor Admisi UIN Suka Jogja mengatakan sebelum menerima SK dari Panitia Nasional SNMPTN pada Kamis (29/1/2015), UIN berencana menerima setengah dari total penerimaan untuk seluruh prodi. Dengan kata lain, awalnya UIN Suka Jogja akan menyediakan 1.800 kursi bagi mahasiswa baru (maba) dari kapasitas total 3.727 kursi. Namun karena ada SK terbaru yang mengharuskan prodi keagamaan tidak masuk dalam daftar SNMPTN 2015, UIN Suka Jogja hanya membuka 758 kursi.

Prodi tersebut di antaranya prodi matematika, fisika, kimia, biologi, teknik informatika, teknik industri, pendidikan matematika, pendidikan fisika, pendidikan kimia dan pendidikan biologi. Masing-masing prodi memiliki daya tampung sebanyak 26 kursi. Selanjutnya prodi ilmu perpustakaan membuka untuk 38 kursi, psikologi untuk 55
kursi, sosiologi 25 kursi, ilmu komunikasi 65 kursi, sastra Inggris 35 kursi, ilmu hukum 60 kursi, kesejahteraan sosial 45 kursi, ekonomi syariah 75 kursi dan prodi perbankan syariah ada 100 kursi.

“Total ada 19 prodi dengan daya tampung 758. Kalau tahun kemarin 38 prodi ikut SNMPTN semua. Begitu ada aturan baru itu, kami sempat kaget. Tapi mau tidak mau harus siap,” kata Casmini selaku Kepala Kantor Admisi UIN Sunan Kalijaga, saat ditemui Harianjogja.com di kantornya, Selasa (3/2/2015).

Advertisement

Disinggung target pendaftar yang akan masuk, pihaknya belum berani memprediksi tetapi berharap aturan yang baru membuat kualitas maba semakin baik. Pendaftaran SNMPTN di UIN Suka Jogja, kata dia, sama seperti Perguruan Tinggi Negeri (PTN) lain, yakni dibuka sejak 22 Januari 2015. Khusus prodi keagamaan, ada dua macam seleksi yang ditawarkan yakni program Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) dan Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN). Pendaftaran SPAN-PTKIN mulai 28 Februari-25 April 2015 dan seleksi pada 27 April-22 Mei 2015 dan pengumuman 25 Mei 2015.

“Kalau untuk UM-PTKIN kami belum bisa mem-publish,” tegas Casmini.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kampus Jogja SNMPTN 2015
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif