Lifestyle
Minggu, 1 Februari 2015 - 12:20 WIB

KULINER KULONPROGO : Gula Kethak Oleh-Oleh Primadona

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah satu perajin Gula Kethak membungkus adonan dengan daun pisang kering, Rabu (28/1/2015). (JIBI/Harian Jogja/Holy Kartika N.S.)

Kuliner Kulonprogo yang ditawarkan kali ini berupa gula kethak.

Harianjogja.com, KULONPROGO – Gula kethak menjadi panganan ringan tradisional masyarakat jawa. Makanan ringan berbalut daun pisang kering ini masih dapat ditemukan di depan Terminal Wates.

Advertisement

Albani, perajin gula kethak mengungkapkan, makanan ini terbuat dari ampas minyak kelapa. Sisa pembuatan minyak kelapa biasanya akan meninggalkan endapan.

“Endapan itu lalu diolah dengan gula jawa atau. Dimasak seperti membuat wajik sambil terus diaduk sampai
kurang lebih tiga jam,” ujar Sri saat ditemui Harianjogja.com, Rabu (28/1/2015).

Albani mengungkapkan setelah didinginkan, gula kethak ini lalu dibungkus daun pisang kering. Dia mengatakan, proses yang cukup lam ada pada pengeringan daun. Pasalnya, proses pengeringan dilakukan secara alami dengan mengandalkan panas matahari.

Advertisement

“Daun pisang untuk membungkus harus yang baru saja kering. Keringnya juga secara alami, saya biasanya cari sendiri. Kalau musim hujan seperti saat ini, kadang sulit dapat daun yang kering alami,” jelas Albani.

Gula kethak ini tak hanya dijual di sekitar kota Wates. Albani mengatakan, Gula Kethak buatannya juga masuk ke sejumlah toko oleh-oleh di sekitar Jogja hingga kawasan Jalan Magelang. Meski merupakan makanan tradisional, namun peminat kudapan ini semakin banyak. Uniknya makanan ini, tak heran jika banyak pelancong yang memburunya sebagai oleh-oleh. Harga satu ikat Gula Kethak berisi sepuluh bungkus dijual dengan harga yang bervariasi.

“Kalau di sekitar Wates rata-rata dijual Rp9.000. Tapi kalau sudah di toko, harganya berbeda-beda,” jelas Albani.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif