Jatim
Jumat, 30 Januari 2015 - 23:05 WIB

KEBERSIHAN TOILET : Wow, Ada Kompetisi Bersih-Bersih WC, Mau Ikut?

Redaksi Solopos.com  /  Aries Susanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi toilet

Kebersihan toilet saat ini benar-benar menjadi cermin kesehatan masyarakat. Malahan ada kompetisinya juga.

Madiunpos.com, BANYUWANGI –Banyuwangi Festival (B-Fest) yang digelar tiap tahun kembali digeber. Sebagai pembuka ajang B-Fest 2015, Banyuwangi meluncurkan Festival Toilet Bersih. Acara yang baru pertama kali digelar di rangkaian B-Fest ini mengajak partisipasi dan kepedulian langsung seluruh warga terhadap kebersihan lingkungan terutama fasilitas toilet.

Advertisement

Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas menjabarkan, Festival Toilet Bersih juga melibatkan pengelola tempat wisata, perhotelan, pondok pesantren, sekolah, tempat ibadah, kantor swasta, hingga instansi publik. Even ini berlangsung selama enam bulan ke depan dengan lomba kebersihan toilet di mana profil dan kedatangan juri dirahasiakan.

Gerakan toilet bersih ini, menurut Anas bisa digunakan untuk mengukur kepedulian warga terhadap kebersihan. Sebab keberadaan toilet selama ini dianggap remeh temeh dan disepelekan. Keberadaan toilet kini dianggap juga ikut merepresentasikan kepribadian masyarakat setempat.

“Kami terus berupaya menjadikan Banyuwangi sebagai daerah yang sehat dan nyaman untuk ditinggali. Gerakan toilet bersih kami festivalkan agar masyarakat bisa menerimanya dengan senang dan gembira sama seperti saat mereka menikmati festival budaya atau musik,” urai Anas usai launching Festival Toilet Bersih di Taman Blambangan, Jumat (30/1/2015) seperti diwartakan detikcom.

Advertisement

Dihadiri ribuan warga Banyuwangi dari berbagai element, Anas menegaskan jika gerakan toilet bersih ini tak hanya dikemas dalam tajuk sebuah gelaran festival. Tapi kini Banyuwangi miliki kepentingan untuk terus berbenah, sebab Bumi Blambangan ini kini mulai tumbuh menjadi destinasi wisata yang digemari wisatawan.

Bupati putra daerah ini menambahkan, Banyuwangi ingin ikut berkontribusi pada upaya meningkatkan daya saing pariwisata Indonesia yang saat ini berada di peringkat 70 dari 144 negara berdasarkan Travel and Tourism Competitiveness Index dari World Economic Forum (WEF).

“Toilet adalah salah satu fasilitas penunjang pariwisata yang sangat penting. Ini juga ikut menentukan daya saing wisata karena wisatawan akan sangat menikmati daerah yang fasilitas penunjangnya memadai.Gerakan toilet bersih menjadi sumbangsih kecil Banyuwangi untuk pariwisata Indonesia yang ke depan saya yakini semakin maju,” ujarnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif