Soloraya
Selasa, 20 Januari 2015 - 04:10 WIB

HARGA BBM TURUN : Permintaan Premium di Klaten Naik 2 Kali Lipat

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi.dok

Harga BBM turun membuat warga antusias memenuhi tangki kendaraan mereka. Akibatnya, permintaan premium di Klaten naik hingga dua kali lipat.

Solopos.com, KLATEN – Permintaan bahan bakar minyak (BBM) jenis premium meningkat pascapenurunan harga yang diberlakukan mulai Senin (19/1/2015) dini hari. Permintaan premium di Klaten meningkat hingga dua kali lipat.

Advertisement

Salah satu SPBU yang mengalami peningkatan permintaan premium yakni di Jl. Merbabu, Klaten Tengah. Supervisor SPBU tersebut, Joko, menjelaskan terjadi peningkatan konsumsi hingga dua kali lipat pada Senin pukul 07.00 WIB-14.00 WIB.

“Permintaan meningkat hingga dua kali lipat. Dari sebelumnya tujuh ton menjadi 14 ton. Kalau di tempat kami rata-rata kendaraan pribadi. Untuk yang membeli dengan jeriken di tempat kami hanya sedikit,” urai dia saat dihubungi Solopos.com, Senin (19/1/2015).

Dia menguraikan peningkatan permintaan juga terjadi pada jenis pertamax. Sama halnya dengan permintaan premium, Joko mengungkapkan permintaan pertamax juga mengalami peningkatan hingga dua kali lipat dibanding hari sebelumnya.

Advertisement

“Untuk Sabtu-Minggu kemarin permintaan sepi. Mungkin warga menahan untuk tidak membeli BBM hingga ada penurunan harga,” katanya.

Sementara itu, sejumlah warga mempertanyakan penurunan harga premium di SPBU tak seperti informasi yang mereka terima. Salah satu warga, Yanto, 35, menuturkan kabar yang ia terima harga premium Rp6.600/liter.

“Sementara saat saya cek di SPBU harganya Rp6.700/liter. Yang benar itu harganya berapa?” ujar dia.

Advertisement

Terkait perbedaan harga tersebut, Joko menguraikan sesuai aturan yang dikeluarkan PT. Pertamina, harga premium di Pulau Jawa Rp6.700/liter.

“Untuk harga Rp6.600/liter itu untuk di luar Pulau Jawa, sementara di Pulau Bali harganya Rp7.000/liter. Itu berdasarkan email dari Pertamina. Kami juga sudah tempelkan pengumuman itu di SPBU. Memang banyak sekali yang bertanya adanya perbedaan harga itu,” kata Joko terkait harga BBM yang kini turun.  

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif