Entertainment
Minggu, 18 Januari 2015 - 22:50 WIB

DODIT COMIC KENA SERANGAN JANTUNG : Kata Sahabat, Dodit Coffeholic

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dodit Comic dirawat di RS Kasih Ibu Solo, Sabtu (17/1/2015(. (Istimewa/Achmad Syukri P/Manajer Event The Park Mall Solo Baru)

Dodit comic kena serangan jantung, Jumat (16/1/205) malam, sehari menjelang pentas di The Park Mall Solo Baru. Dodit dirawat di RS Kasih Ibu.

Solopos.com, SURABAYA — Artis stand up comedi (comic) asal Surabaya, Dodit Mulyanto, mengalami sakit jantung dan harus dilarikan ke Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo, karena kecapaian.

Advertisement

Salah seorang teman dekat Dodit, Iyok Andriyanto, mengatakan komedian yang juga mahir memainkan alat musik biola itu juga sering minum kopi dan merokok.

Kemungkinan, sambung Iyok, kondisi tubuh Dodit drop karena kecapaian dan sering mengonsumsi kopi dan rokok. Sebelum ke Solo, kata Iyok saat dihubungi Solopos.com Minggu (18/1) petang, Dodit bertolak dari Jakarta menuju kampung halamannya di Surabaya.

“Dari Jakarta setelah syuting film, lalu terbang ke Surabaya. Dari Surabaya langsung bertolak ke Solo untuk menghadiri acara bareng Pecas Ndahe,” ujar Iyok kepada Solopos.com.

Advertisement

Lebih lanjut dia mengatakan, sebagai seorang yang terjun di dunia hiburan, Dodit termasuk orang yang tidak neka-neka. Namun, sambung dia, Dodit memang tergolong coffeholic dan perokok.

Iyok memperkirakan kondisi tubuh Dodit drop lantaran kecapaian dan seringnya menjalakan kebiasaannya minum kopi.

Selama kenal dengan Dodit, Iyok tidak pernah mendapati komedian yang memiliki ribuan penggemar fanatik di seluruh Indonesia itu mengeluh kesakitan.

Advertisement

“Kemarin Jumat saya dihubungi teman-teman Pecas Ndahe dan mengabarkan kondisi Dodit. Kami langsung ke rumah sakit. Setahu saya ya baru kali ini dia mengalami drop hingga harus dirawat di rumah sakit. Sebelumnya belum pernah,” jelas Iyok di ujung telepon.

Selama dirawat di ruang ICU di RS Kasih Ibu, imbuh Iyok, Dodit hanya boleh dijenguk oleh pihak keluarga. Dia sendiri hanya sekali menjenguk Dodit ke RS. Menurut informasi yang dia terima, Dodit harus dirawat secara intensif dan rencananya akan menjalani operasi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif