Sport
Rabu, 7 Januari 2015 - 06:15 WIB

BINTANG TENIS DUNIA : Berkat Kopi, Serena Williams Menang

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Serena Williams (Antara)

Bintang tenis dunia Serena Williams mampu memenangi pertandingan saat melawan Flavia Penneta. Serena menang setelah meminum kopi pada saat jeda pertandingan.

Solopos.com, PERTH — Petenis peringkat pertama dunia, Serena Williams, mampu mengalahkan lawannya, Flaviana Penneta, dalam ajang Piala Hopman yang digelar di Perth, Australia, Senin (5/1/2015).

Advertisement

Bintang tenis Amerika Serikat ini, mampu membalikkan keadaan berkat segelas kopi yang diminumnya saaat jeda pertandingan.

Sebagaimana dikutip dari Reuters, (6/1/2015), bintang tenis dunia peraih 18 titel Grand Slam ini pada set pertama kalah telak dari Penneta dengan skor 0-6.

Pada istirahat menjelang pertandingan set kedua, Serena memesan segelas kopi espresso.

Advertisement

Hal itu di luar kebiasaan atlet, biasanya atlet olahraga akan memesan isotonik atau air mineral untuk mengembalikan kebugaran. Namun, Serena Williams malah memesan kopi.

Setelah meminum kopi, Serena Williams langsung tancap gas. Bintang tenis ini langsung membalikkan keadaan dengan merebut dua set selanjutya dan memenangi pertandingan dengan skor akhir 0-6, 6-3, 6-0.

“Saya merupakan penggemar kopi dan pagi ini aku belum meminum kopi. Jadi aku memesan segelas kopi, untuk menyegarkan badanku,” ujar Serena setelah pertandingan.

Advertisement

Bagi Serena meminum kopi sebelum pertandingan bukanlah sesuai yang illegal. Menurut Serena, kopi bukanlah doping.

Dalam ajang Piala Hopman di Perth, Australia ini, Serena Williams membela negaranya Amerika Serikat dan Flaviana membela Italia.

Sebagaimana dilansir dari situs Hopmancup.com, Selasa (6/1/2015), John Isner yang mewakili tunggal putra Amerika Serikat, mampu mengalahkan Fabio Fognini dari Italia dengan skor 5-6, 7-5, 7-6(4).

Amerika Serikat akhirnya berhasil meraih kemenangan atas Italia menjadi 3-0 setelah duet ganda campuran Serena/Isner mampu mengalahkan ganda Italia, Fognini/Penneta dengan tiga set.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif