Sport
Rabu, 17 Desember 2014 - 16:10 WIB

OLIMPIADE MUSIM PANAS 2024 : Amerika Serikat Akan Calonkan Diri Sebagai Tuan Rumah

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Harianjogja.com, LOS ANGELES — Amerika Serikat mengumumkan rencananya mencalonkan diri menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas 2024 dan akan segera menetapkan kota kandidatnya sebelum Januari mendatang.

“Kami akan memanfaatkan waktu dan memilih kota yang dinilai bisa memberi peluang terbaik untuk memenangi persaingan dengan kota-kota lain di dunia,” kata Komite Olimpade AS (USOC) Larry Probest di Los Angeles, AS, Selasa (16/12/2014) waktu setempat.

Advertisement

Los Angeles, Washington, Boston dan San Francisco telah menyampaikan presentasi akhir kepada USOC, Selasa.

Keempat kota itu menyebutkan bahwa biaya yang diperlukan untuk penjadi penyelenggara pesta olahraga sejagat itu sekitar 4-5 miliar dolar AS, belum termasuk biaya pembangunan infrastruktur.

AS belum pernah lagi menjadi tempat penyelenggaraan Olimpiade Musim Panas sejak Atlanta 1996. Untuk Olimpiade Musim Dingin AS terakhir menjadi tuan rumah tahun 2002.

Advertisement

Keputusan AS untuk mencalonkan diri hanya beberapa hari setelah Italia juga maju untuk tuan rumah Olimpiade 2024 dengan Roma sebagai tempat penyelenggara utama.

Jerman juga telah mengatakan bahwa Berlin atau Hamburg diproyeksikan untuk Olimpiade 2024 atau Olimpiade Musim Dingin 2028.

Paris akan memutuskan pada Januari mendatang apakah akan maju atau tidak. Ibukota Azerbaijan, Baku, dan Doha (Qatar) yang kalah oleh Tokyo untuk Olimpiade 2020, juga kandidat potensial.

Advertisement

Afrika Selatan akan mencalonkan diri dengan kota Durban atau gabungan Johannesbrg-Pretoria.

IOC akan menetapkan calon-calon tuan rumah Olimpade 2024 pada Mei 2016, dan keputusan finalnya diumunkan di Lima (Peru) pada 2017.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif