Lifestyle
Selasa, 16 Desember 2014 - 04:30 WIB

TIPS KESEHATAN : Inilah Cara Agar Anda Lebih Banyak Minum Setiap Hari

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ( Thinkstock)

Solopos.com, SOLO – Minum banyak air adalah hal yang harus dilakukan setiap hari untuk mencegah tubuh terkena bahaya dehidrasi. Tubuh kita setidaknya membutuhkan satu liter air setiap hari. Tapi nyatanya banyak orang yang sulit untuk menerapkan hal tersebut.

Berikut beberapa cara yang dapat Anda lakukan sebagai upaya memperbanyak mengonsumsi air putih setiap hari sebagaimana dilansir Healthmeup, Jumat (12/12/2014):

Advertisement

Tetapkan Tujuan
Sebelum Anda memulainya, Anda harus menetapkan tujuan seberapa banyak air putih yang akan Anda konsumsi setiap hari.

Gunakan Botol Minuman
Bawalah selalu botol minuman saat Anda hendak berpergian. Anda akan bersemangat minum air putih dari botol yang Anda bawa dan cenderung lupa telah meminumnya. Pilihlah botol yang menarik dan Anda sukai sehingga akan menjadi semangat bagi Anda untuk minum.

Sediakan Minum di Meja Anda
Selalu sediakan segelas air putih di maja Anda. Dengan cara itu, Anda akan segera meminumnya setelah bangun tidur. Cara ini juga akan membuat Anda memiliki kebiasaan sehat dan terhindar dari dehidrasi.

Advertisement

Selalu Isi Botol
Usahakan agar botol minuman Anda selalu terisi penuh. Ini akan membantu Anda untuk minum air putih lebih banyak dari biasanya.

Menggunakan Sedotan
Banyak yang mengatakan mabuk akan lebih cepat jika menggunakan sedotan. Hal ini karena minum menggunakan sedotan akan lebih banyak dan jauh lebih cepat daripada minum tanpa menggunakan sedotan. Logika ini juga sama dengan minum air putih, karenanya, gunakanlah sedotan untuk minum lebih banyak air.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif