Jogja
Selasa, 16 Desember 2014 - 06:15 WIB

PELABUHAN TANJUNG ADIKARTA : Bupati Optimis Produktivitas Nelayan Naik 20 Kali Lipat

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Kusnul Isti Qomah)

Harianjogja.com, KULONPROGO- Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo optimis dapat meningkatkan produktivitas para nelayan setempat hingga mencapai lebih dari 20 kali lipat setelah pembangunan Pelabuhan Tanjung Adikarta.

Setelah pembangunan, dia menyebutkan jumlah kapal berlabuh di Pelabuhan Tanjung Adikarta dapat mencapai sepuluh unit kapal dalam satu waktu.

Advertisement

Kemudian, tambahnya, dengan alur yang bertambah dalam hingga enam meter, kapal-kapal bertonase hingga 50 GT dapat berlabuh dengan lancar di Pelabuhan Tanjung Adikarta.

Dia optimistis dapat meningkatkan produktivitas para nelayan setempat hingga mencapai lebih dari 20 kali lipat. “Yang sudah-sudah, hasil tangkapan ikan nelayan setempat dalam setahun Rp1,2 miliar. Setelah pelabuhan ini beroperasi harusnya bisa meningkatkan hingga 20 x lipat. Jika melihat hasil studi, seharusnya ratusan miliar rupiah bisa masuk dalam setahun,” ujar Hasto, Jumat (12/12/2014).

Di sisi lain, pihaknya juga akan menambah pemecah gelombang guna meminimalisir dampak sedimentasi. Hasto menyebutkan masih berencana menambah pemecah gelombang sepanjang delapan meter dengan proyeksi kebutuhan dana sekitar Rp80 miliar–Rp100 miliar.

Advertisement

“Makanya yang itu [pemecah gelombang] harus bicara ke Kementerian Pekerjaan Umum,” katanya.

Dalam jangka panjang, pihaknya berharap Pelabuhan Tanjung Adikarta dapat dikembangkan menjadi pelabuhan dalam yang mampu menampung kapal-kapal bermuatan 150 GT. Dia terutama menyorot kapal-kapal pesiar yang membawa ribuan wisatawan dan kapal-kapal pengangkut peti kemas.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif