Sport
Minggu, 23 November 2014 - 14:14 WIB

PIALA SURATIN 2014 : Lolos ke Semi Final, Persis Jr. Langsung Geber Latihan

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Sukses menembus babak semifinal Piala Suratin putaran nasional 2014 tak lantas membuat Persis Junior (Jr.) berpuas diri. Sederet pembenahan akan langsung digelar skuat berjuluk Laskar Sambernyawa Muda ini guna menghadapi laga semifinal di Sidoarjo, Sabtu (29/11/2014).

Persis Jr. lolos ke empat besar seusai menundukkan Persib Bandung Jr. dalam drama adu penalti, dengan skor keseluruhan 6-5 di Lapangan Pusdikpom, Cimahi, Bandung, Sabtu (22/11/2014). Ini merupakan kali pertama dalam 20 tahun terakhir Persis Jr. mampu melaju ke babak semifinal putaran nasional.

Advertisement

Meski demikian hal itu tak lantas membuat Persis Jr. besar kepala. Tim pelatih Persis Jr. akan langsung menggelar persiapan sehari setelah timnya tiba di Solo, Minggu (23/11). Persiapan akan langsung dilakukan di Stadion Manahan, Senin (24/11/2014).

“Langsung latihan, enggak perlu istirahat. Jeda waktunya juga cuma sepekan, jadi harus benar-benar dimanfaatkan dengan optimal,” ujar pelatih Persis Jr., Agus Pratikno, saat dihubungi Solopos.com, Sabtu.

Pelatih yang akrab disapa Atik ini menilai pasukannya masih banyak memiliki kelemahan. Kekurangan terutama terletak pada pergerakan dari masa menyerang ke bertahan ataupun sebaliknya.

Advertisement

“Proses transisi inilah yang masih perlu kami tingkatkan. Anak-anak masih terlihat kurang siap saat bertahan, terutama setelah melancarkan serangan. Ini membuat kami sering kecolongan, meski sudah unggul,” imbuh Atik.

Di babak semifinal nanti, lawan Persis Jr. saat ini belum bisa dipastikan. Satu tiket ke semifinal lainnya baru diperoleh tim Jember United Jr. yang menundukkan Bintang Jaya Asahan Medan, dengan adu penalti 4-5. Sementara dua tiket semifinal lainnya masih diperebutkan para wakil dari Grup Timur, yakni Bontang FC Jr kontra Persiter Ternate Jr dan Persigo Gorontalo Jr melawan Nusa Ina Maluku.

“Terkati lawan Persis Jr. di semifinal hingga hari ini kami belum mendapat kabar dari PSSI. Kemungkinan suratnya baru keluar besok [hari ini, Senin]. Siapa pun lawannya, kami sudah siap,” jelas anggota bidang organisasi Persis Solo, Sapto Joko Purwadi, Minggu (23/11/2014).

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif