Soloraya
Rabu, 19 November 2014 - 19:00 WIB

FOTO KENAIKAN HARGA BBM : Calon Penumpang Telantar Diangkut Truk

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Angkutan gratis Dishubkominfo Solo, Rabu (19/11/2014). (Septian Ade Mahendra/JIBI/Solopos)

Angkutan gratis Dishubkominfo Solo, Rabu (19/11/2014). (Septian Ade Mahendra/JIBI/Solopos)

Sejumlah calon penumpang angkutan umum yang sempat telantar akibat mogoknya kru angkutan umum Kota Solo diangkut truk milik Dishubkominfo Kota Solo dari depan Stasiun Balapan Solo, Rabu (19/11/2014). Dishubkominfo Kota Solo memberikan angkutan gratis bagi calon penumpang kendaraan umum yang terlantar akibat aksi pemogokan itu.

Advertisement

Mogok beroperasi ditempuh kru angkutan darat di pelbagai wilayah Indonesia sebagai wujud protes mereka atas kebijakan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Seperti diberitakan Solopos.com, pemerintah Jokowi-JK mengabaikan desakan masyarakat yang menolak rencana kenaikan harga BBM. Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla bahkan tak menjalankan amanat Buku Putih PDI Perjuangan yang merupakan partai pengusung mereka saat Pilpres 2014.

Jokowi-JK, Senin (17/11/2014) malam, menaikkan harga BBM Rp2.000/liter. Harga premium yang semula Rp6.500/liter naik menjadi Rp8.500/liter, sedangkan solar yang semula Rp5.500/liter menjadi Rp 7.500/liter.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif