Teknologi
Rabu, 19 November 2014 - 00:20 WIB

EKSPANSI NOKIA : Berhenti Bikin Ponsel, Nokia Pilih Garap TV Box

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

 

Harianjogja.com, JAKARTA — Nokia telah memastikan tak akan lagi berkompetisi di ranah ponsel, tapi bukan berarti berhenti menggeluti bisnis perangkat teknologi. Sebuah teaser memperlihatkan perangkat anyar yang akan dirilis perusahaan Finlandia itu.

Advertisement

Adalah TV Box, perangkat yang akan segera dirilis Nokia dalam beberapa waktu ke depan. Tapi dari informasi yang beredar sistem operasinya sepertinya tak berbasis Windows Phone, melainkan Jolla. Alasannya karena waktu dan tempat peluncurannya dilakukan bersamaan dengan event yang digelar Jolla yang bertajuk ‘something BIG event’.

Soal Nokia, sebenarnya perusahaan Finlandia ini tidak benar-benar dilarang membuat ponsel lagi, hanya ditunda hingga 31 Desember 2015 sesuai perjanjian dengan Microsoft. Setelah melewati waktu tersebut, seharusnya Nokia sudah boleh membuat ponsel lagi.

Yang menarik adalah TV Box Nokia yang sangat mungkin mengadopsi Jolla. Sejumlah analis mengatakan TV Box ini sebenarnya adalah dasar bagi Nokia yang ingin menggunakan Jolla di kemudian hari untuk ponsel garapannya.

Advertisement

OS Jolla sendiri sempat ramai beberapa waktu lalu karena selain juga berbasis Linux seperti Android, juga karena dibuat oleh perusahaan asal Finlandia. Kombinasi Nokia dan Jolla juga sempat mencuat bersamaan dengan hadirnya informasi itu.

Ditambah lagi kelebihan Jolla juga terletak pada kompatibilitasnya yang bisa menjalankan aplikasi Android. Dengan begitu penggunya tak perlu khawatir soal ketersediaan aplikasi.

Sesuai teaser-nya, TV Box Nokia akan dirilis pada hari ini (18/11/2014) di tempat bernama Slush 14 yang berlokasi di Helshinki, Finlandia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif