Sport
Kamis, 13 November 2014 - 07:25 WIB

BINTANG LAPANGAN : Meski Sudah Pulih, Basti Gagal Bela Jerman

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bastian Schweinsteiger dikabarkan telah pulih dari cedera, tapi dia tak main. Ist/espnfc.com

Solopos.com, BERLIN— Timnas Jerman mendapat kabar bagus jelang laga kualifikasi Euro 2016 melawan Gibraltar dan duel persahabatan kontra Spanyol sepanjang jeda November 2014.

Hal itu terkait kondisi kapten mereka, Bastian Schweinsteiger, yang dilaporkan telah pulih dari cedera dan bahkan sudah bergabung dalam sesi latihan Bayern Munich, Selasa (11/11/2014) waktu setempat. Sayangnya, bintang berusia 30 tahun itu belum akan membela Der Panzer, julukan Jerman, yang akan melakoni dua laga sekaligus dalam sepekan ke depan.

Advertisement

Jerman akan meladeni Gibraltar di babak kualifikasi Euro 2016 Grup D, Sabtu (15/11) dini hari WIB. Hanya dalam tiga hari berselang, juara Piala Dunia 2014 itu akan menantang raksasa Eropa lainnya, Spanyol, dalam sebuah laga uji coba, Rabu (19/11) dini hari WIB.

Schweinsteiger dibekap cedera engkel jelang berakhirnya sesi pramusim bersama Bayern Munich pada musim panas lalu. Ia kemudian mengalami peradangan pada tendon patellar yang memaksa dirinya absen lebih lama dari klub dan Timnas Jerman. Cedera yang sama bahkan membuat Basti, sebutan Schweinsteiger, belum sekali pun tampil untuk timnya di ajang Bundesliga musim 2013/2014.

Tetapi, pelan dan pasti, kondisi Schweinsteiger terus menunjukkan perkembangan. Hal itu seperti diungkapkan rekan satu timnya di Bayern dan Timnas Jerman, Jerome Boateng. “Suasana hatinya semakin bagus dalam beberapa pekan terakhir dan ia [Schweinsteiger] membuat kemajuan yang nyata. Sekarang dia berkonsentrasi penuh untuk kembali dalam bentuk fisik terbaik,” ujar Boateng dilansir sports.ndtv.com, Rabu (12/11).

Advertisement

Pulihnya Schweinsteiger jelas tak hanya menjadi kabar baik bagi klub, melainkan juga Timnas Jerman. Hal itu mengingat tenaga gelandang senior Der Panzer itu yang akan sangat dibutuhkan dalam perjuangan mereka di ajang Euro 2016. Sebagai juara dunia 2014, skuat Joachim Loew kini mengusung ambisi melangkah sejauh mungkin di turnamen kontinen itu.

Tetapi, Schweinsteiger setidaknya harus menunggu hingga lima bulan ke depan untuk bisa kembali membela Jerman. Pasalnya, laga kontra Spanyol di Vigo, Spanyol, Rabu (19/11) mendatang, akan menjadi pertandingan terakhir Mario Goetze dkk. tahun ini. Pada Maret 2015, Der Panzer akan memulai perjuangan di ajang kualifikasi Euro 2016 dengan menantang Georgia. (Triyono/JIBI/Solopos)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif