News
Selasa, 11 November 2014 - 21:00 WIB

STUDIO GAMELOFT JOGJA DIGEREBEK : Polisi Sebut Hanya Minta Konfirmasi Soal Judi Online

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kantor Gameloft di Jalan Hoscokroaminoto, Wirobrajan, Jogja, yang digrebek polisi, tampak dari depan. Foto diambil Selasa (11/11/2014). (Ujang Hasanudin/JIBI/Harian Jogja)

Solopos.com, JOGJA—Studio Gameloft—perusahaan developer game- yang berlokasi di Jl Hos Cokroaminoto, Wirobrajan, Jogja digerebek polisi, Senin (10/11/2014) siang.

Kapolsekta Wirobrajan Komisaris Polisi Aryuniwati membantah adanya penggerebekan. (Polisi Jadi Gunjingan di Media Sosial)

Advertisement

Dia menyebut kedatangannya ke Gameloft hanya untuk memastikan sekaligus meminta konfirmasi soal informasi perjudian online. (Satpam Kena Pukul, Ini Kronologi Versi Pengelola Gameloft)

“Tidak ada penggerebekan, yang ada hanya konfirmasi atas informasi [perjudian online] yang kita peroleh,” klah Aryuniwati.

Aryuniwati mengaku, pihaknya mendapatkan informasi adanya perjudian online dari masyarakat, “Setelah kita cek tidak ada. Kita hanya memastikan saja,” ujar dia.

Advertisement

PT. Gameloft merupakan perusahaan game yang cukup terkenal yang berpusat di Prancis. (Wali Kota Jogja Turun Tangan)

Bagi pengguna gaget nama Gameloft sudah tidak asing lagi.

Perusahaan ini baru membuka cabang di Jogja sejak 2012 lalu. Meski hanya berjalan sejak tiga tahun perusahaan ini menampung sekitar 600 tenaga kerja.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif