Lifestyle
Selasa, 4 November 2014 - 00:50 WIB

TIPS HUBUNGAN ASMARA : Bagi Pria, Jangan Lakukan Ini Saat Bertengkar dengan Kekasih

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Couplemapping.com)

Solopos.com, SOLO – Wanita memang lebih rentan meluapkan emosi berlebih saat hati mereka tengah bergejolak. Karenannya, saat bertengkar dengan wanita ada beberapa hal yang patut dipahami agar tidak memperkeruh suasana.

Dilanisir Boldsky, Sabtu (1/11/2014), berikut ini beberapa hal yang patut dihindari pria saat bertengkar dengan kekasih:

Advertisement

Bersantai
Jangan pernah berkata santai saat bertengkar dengan wanita. Sikap ini tidak akan dipahami seorang wanita saat bertengkar. Saat Anda mengatakan kepadanya untuk bersantai, secara tidak langsung hal tersebut memberikan kesan bahwa ia berada di luar kendali sementara Anda hanya mencoba untuk menjelaskan sesuatu.

Mengatakan Cinta
Ungkapan cinta perlu dijauhi saat bertengkar dengan seorang wanita. Jawabannya pasti akan mengarah ke hal negatif dan memperpanjang pertengkaran. Wanita justru akan menganggap hal itu sebagai sebuah cara untuk mengalihkan perhatiannya dan memainkan emosinya.

Membicarakan Masa Lalunya
Hindari membicarakan masa lalunya saat bertengkar. Hal tersebut hanya akan membuat dirinya sangat marah. Dia justu akan merasa bahwa Anda tengah mencoba mempermalukannya. Pria perlu memulai langkah-langkah tertentu untuk mengakhiri pertikaian dengan sedamai mungkin.

Advertisement

Hanya Meminta Maaf
Saat Anda hanya memilih untuk meminta maaf, maka ia hanya berpikir bahwa Anda telah melakukan kesalahan. Cara terbaik untuk mengakhiri pertikaian adalah dengan diam atau tidak mengatakan perkataan yang menyakitkan. Ini adalah cara terbaik untuk menenangkan seorang wanita yang tengah marah.

Tak Mendengarkannya
Tidak mendegarkan dan menyuruhnya mengulang kembali apa yang telah diucapkannya hanya akan membuatnya merasa perkataannya tidak penting. Mencoba untuk mengalihkan perhatiannya dan membuatnya merasa tidak penting hanya akan membuatnya bertambah marah.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif