Teknologi
Jumat, 31 Oktober 2014 - 00:09 WIB

PENJUALAN SMARTPHONE : Penjualan Smartphone Samsung Mulai Menurun

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Harianjogja.com, JAKARTA — Samsung mungkin masih yang teratas soal penjualan smartphone, namun ancaman yang disebar produsen ponsel asal Tiongkok ternyata terbukti berpengaruh. Akibatnya, produsen Korea Selatan itu dilaporkan mengalami penurunan profit yang cukup signifikan.

Hal itu terungkap dari laporan keuangan terbaru yang disampaikan sendiri oleh Samsung. Dalam laporannya Samsung mengatakan profitnya hingga kuartal ketiga tahun 2014 ini sebesar USD 3,9 miliar. Mungkin untuk perusahaan lain raihan tersebut sudah sangat menggembirakan, namun tidak untuk Samsung.

Advertisement

Karena pada tahun 2013 lalu profit Samsung menyentuh angka USD 9,6 miliar. Sekarang setengahnya saja tidak sampai, padahal sudah lewat kuartal ketiga. Seperti dilansir Engadget, Kamis (30/10/2014), Samsung pun lantas membeberkan alasannya yang dikatakan bersumber dari seri ponsel Galaxy S.

Secara pertumbuhan, penjualan seri ponsel Galaxy S memang selalu menunjukan kecenderungan naik pada periode 2 tahun belakangan. Namun secara profit ternyata malah menurun, Reuters mencatat keuntungan Samsung dari seri ponsel Galaxy S menurun drastis dari yang tadinya bisa meraup hingga 6,7 triliun Won pada tahun lalu menjadi hanya 1,75 triliun Won di periode yang sama tahun 2014 ini.

Alasan lainnya disebut berasal dari pemangkasan harga beberapa ponsel lawas Samsung dan tertundanya pengapalan model ponsel high-end ke sejumlah negara. Galaxy Note 4 yang diharapkan Samsung juga belum memberi banyak kontribusi karena baru dipasarkan beberapa waktu lalu.

Advertisement

Analis mengatakan Samsung bisa menutup penurunan profit tersebut dengan cara menjual sebanyak mungkin TV Ultra HD dan TV Lengkung besutannya, meski juga tak sepenuhnya akan berhasil. Namun yang menarik adalah dari sisi investor, kebanyakan bertanya-tanya apa yang akan dilakukan Samsung untuk membendung ponsel Tiongkok murah yang makin menggerogoti pasar.

Tentunya ponsel dengan spesifikasi dan harga yang head to head adalah yang paling masuk akal. Tapi itu sebatas spekulasi, Samsung pasti punya perhitungan sendiri untuk menangkis gempuran ponsel Tiongkok murah yang salah satunya dilakukan Xiaomi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif