Jogja
Minggu, 26 Oktober 2014 - 06:15 WIB

KABAR LANUD ADISUTJIPTO : Denhanud 474 Paskhas Jogja Dipimpin Komandan Baru

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - (Dari kiri) Mayor Psk Dili Setyawan, Kolonel Psk Yudi Bustami, dan Letkol Psk Komang Doni Ariasa Wirayudha berfoto bersama usai serah terima jabatan Komandan Denhanud 474 Paskhas Jogja di Lapangan Denhanud 474 Paskhas Jogja, Jumat (24/10/2014). (JIBI/Harian Jogja/Rima Sekarani)

Harianjogja.com, SLEMAN-Jabatan Komandan Denhanud 474 Paskhas Jogja yang sebelumnya diisi Letkol Psk Komang Doni Ariasa Wirayudha, telah dialihkan kepada Mayor Psk Dilli Setyawan. Upacara serah terima jabatan (sertijab) pun dilakukan dengan dipimpin Komandan Wing I Paskhas Kolonel Psk Yudi Bustami di Lapangan Denhanud 474 Paskhas Jogja, Jumat (24/10/2014).

Sebelum dilantik sebagai Komandan Denhanud 474 Paskhas Jogja, Mayor Psk Dili Setyawan bertugas sebagai Komandan Detasemen Matra I Kompi 471 Jakarta. Sementara itu, Letkol Psk Komang Doni Ariasa Wirayudha selanjutnya ditugaskan sebagau Komandan Batalyon Paskhas 468 Biak, Papua.

Advertisement

Dalam sambutannya, Kolonel Psk Yudi Bustami mengungkapkan, sertijab merupakan upaya peningkatan kinerja melalui tour of duty dan tour of area. Dia lalu berharap kinerja prajurit Paskhas bisa semakin profesional, serta lebih menyatu dan bermanfaat bagi masyarakat.

Kolonel Psk Yudi Bustami pun berharap, pemimpin baru selalu mengedepankan kebersamaan dalam menjalankan tugas. Menurutnya, kepentingan yang lebih luas,baik bagi pasukan maupun masyarakat sekitar perlu diutamakan.

“Dengan demikian,  akan tercipta sinergi masyarakat dengan TNI,”paparnya.

Advertisement

Harapan serupa juga disampaikan Letkol Psk Komang Doni Ariasa Wirayudha. Dia berharap, kepemimpinan baru dapat meningkatkan kemampuan bertempur prajurit dan membangun hubungan yang lebih baik dengan masyarakat.

“TNI bisa kuat dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia karena bantuan dari masyarakat. TNI berasal dari rakyat dan bersama rakyat, TNI bisa menjadi kuat,” tegas alumnus AAU tahun 1996 tersebut.

Sementara itu, Mayor Psk Dili Setyawan mengatakan, terdapat tiga visi yang akan dibawa dalam kepimimpinannya.

Advertisement

“Sebagai prajurit, harus memiliki komitmen yang kuat untuk mengabdi, kompetensi yang hebat untuk memajukan sumberdaya manusia yag ada, dan berkarakter yang tangguh,” ujarnya.

Dia berharap bisa memberikan kontribusi terbaiknya dengan menerapkan ketiga visi tersebut.

“Tentu harapannya, kami dapat menjalankan amanat ini dengan baik,” ungkap alumnus AAU tahun 1998 itu.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif