Sport
Sabtu, 25 Oktober 2014 - 20:45 WIB

WTA FINALS SINGAPURA 2014 : Kalahkan Radwanska, Simona Halep Tantang Williams di Final

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petenis Rumania Simona Halep merayakan kemenangan setelah mengalahkan petenis Polandisa Agnieszka Radwanska di WTA Finals Singapura. Halep melaju ke final menantang Serena Williams, Minggu (26/10/2014). JIBI/Reuters/Edgar Su

Solopos.com, SINGAPURA – Petenis Rumanis Simona Halep akan menantang petenis nomor satu dunia asal Amerika Serena Williams di final turnamen WTA Finals Singapura 2014. Halep di melaju ke final setelah di semifinal, Sabtu (25/10/2014), menghancurkan perlawanan petenis Polandia Agnieszka Radwanska 6-2 6-2.

Williams sendiri harus berjuang ekstra keras bahkan sempat menghancurkan raketnya ketika dia mengalahkan Caroline Wozniacki 2-6 6-3 7-6 (6 ) beberapa saat sebelumnya.

Advertisement

Pertemuan di final melawan Halep merupakan pertandingan ulangan di turnamen ini. Sebab, sebelumnya di babak grup Williams sudah sempat mengalahkan Halep.

Simona Halep menaklukkan Agnieszka Radwanska 6-2 6-2. Berlaga di Stadion National Indoor Singapura, Sabtu, Rumania kembali tampil ke semifinal setelah memperoleh keuntungan dari Ana Ivanovic dalam pertandingan grup terakhir pada Jumat yang mengalahkan Radwanska, namun dalam tiga set.

Dalam laga Sabtu, Halep mematahkan servis Radwanska lima kali dan dihajar oleh Halep dengan penempatan bola di sudut lapangan sehingga Halep meraih 26 poin. Smash overhead Halep akhirnya menyegel kemenangan hanya dalam waktu 67 menit.

Advertisement

“Saya sangat senang bisa melangkah di final,” kata Halep dalam wawancara seusai pertandingan seperti dilansir Reuters. “Saya bermain sangat baik di sini minggu ini.”

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif