Jateng
Selasa, 21 Oktober 2014 - 06:50 WIB

PAMERAN UMKM DI KUDUS : Tak Sekadar Pamer Produk, Tersedia Juga Bursa Kerja

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi bursa kerja (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Kanalsemarang.com, KUDUS – Pameran produk unggulan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, 31 Oktober hingga 4 November 2014 bakal dilengkapi dengan bursa kerja.

Advertisement

Kepala Dinas Perindustrian Koperasi dan UMKM Kudus Bambang Tri Waluyo di Kudus, Senin (20/10/2014), bursa kerja pada pameran UMKM nanti ditangani oleh Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kudus.

“Kami belum bisa memastikan jumlah lowongan kerja serta perusahaan yang bakal berpartisipasi,” ujarnya seperti dikutip Antara.

Ia berharap, lowongan yang disediakan tidak hanya sekadar untu subsektor pemasaran, melainkan yang relevan dengan pencari kerja Setidaknya, kata dia, warga Kudus bisa mendapatkan pekerjaan sesuai dengan masing-masing kemampuan.

Advertisement

Gerai pada pameran itu diperkirakan berjumlah 70 untuk 70 pelaku usaha kecil di dalam tenda yang dilengkapi pendingin ruangan.

Sementara kegiatan bursa kerja, kata dia, diselenggarakan di luar tenda khusus pelaku usaha kecil.

“Masing-masing kecamatan diharapkan menghadirkan produk yang menjadi unggulan atau industri kreatif di daerahnya,” ujarnya.

Advertisement

Tujuan kegiatan tersebut, kata dia, untuk membantu proses pemasaran sejumlah produk unggulan di masing-masing kecamatan.

Selain itu, kata dia, kesempatan tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan daya saing guna menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2015.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif