Teknologi
Minggu, 28 September 2014 - 07:00 WIB

LAYANAN BBM : BBM Kantongi 91 Juta Pengguna Aktif Bulanan

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

 
Harianjogja.com, JAKARTA — BlackBerry mengklaim bahwa layanan pesan instan miliknya yaitu BlackBerry Messenger (BBM) telah mencapai 91 juta pengguna aktif setiap bulannya. Demikian pernyataan yang disampaikan oleh CEO BlackBerry John Chen pada laporan keuangan perusahaan untuk kuartal kedua tahun fiskal 2015.

John Chen mengatakan, platform BBM menunjukkan angka pengguna yang terus turmbuh. Jika sebelumnya pada Juni 2014, BBM mencapai 85 juta pengguna aktif bulanan, kini BBM sudah mencapai 91 juta pengguna aktif bulanan atau tumbuh sekitar 6 juta pengguna.

Advertisement

Menurut Liputan6.com, yang mengutip laman Ubergizmo, Sabtu (27/9/2014), pertumbuhan BBM disebut-sebut karena salah satu layanan pesan instan populer ini memiliki sejumlah fitur terbaru, seperti BBM Protected dan BBM Money.

Bukan itu saja, hadirnya stiker pada BBM juga membuat para pengguna berusia muda tertarik menggunakannya. BBM juga baru saja meluncurkan platform-nya untuk sistem operasi Windows Phone.

Namun jumlah pengguna aktif BBM dinilai masih terpaut jauh dengan WhatsApp. Layanan instan milik Facebook ini mengklaim telah memiliki 600 juta pengguna aktif. Facebook mengatakan, WhatsApp bisa meraih 2-3 milyar pengguna di masa depan.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif