News
Jumat, 19 September 2014 - 12:15 WIB

KEBAKARAN HUTAN : Mabes Polri Perintahkan Polda Selidiki Kebakaran Hutan

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kebakaran (JIBI/Solopos/Antara/Untung Setiawan)

Solopos.com, JAKARTA – Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia memberikan perintah kepada Kepolisian Daerah (Polda) yang ada di Indonesia untuk melakukan penyelidikan terhadap kebakaran hutan yang ada di wilayah hukum mereka masing-masing.

“Kami sudah melakukan instruksi [perintah] kepada masing-masing Polda dan Polres untuk menyelidiki penyebab kebakaran hutan itu,” ucap Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Inspektur Jenderal Polisi Ronny Franky Sompie di Jakarta, Jumat (19/9/2014).

Advertisement

Ia mengatakan Polda dan Polres harus terus melakukan pengawasan dan pencegahan terhadap kebakaran itu dan selalu melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah (Pemda)setempat.

“Terus lakukan penyelidikan apabila ada mengarah kepada unsur pelaku harus lebih di dalami dan ambil informasi informasi dari masyarakat dan tindak lanjuti,” ucapnya.

Pelestarian hutan ini merupakan kewajiban bersama dan peran Pemda sangat penting sebagai sentral untuk menyatukan dan memotivasi gerakan.

Advertisement

Dikatakannya, dalam penanggulangan kebakaran hutan, posisi Polda di sini sebagai bantu operasional dari Mabes Polri kepada pemerintah daerah yang membutuhkan pasukan pengamanan ataupun guna membantu pemadaman.

Bukan hanya Polri, pihak TNI pun juga siap membantu apabila membutuhkan bantuan ataupun dukungan di lapangan dengan berkoordinasi melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan unsur terkait lainnya.

Pada bagian lain, lima penerbangan tujuan Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepulauan Riau, dibatalkan akibat gangguan kabut asap di daerah asal.

Advertisement

“Dari Jambi, Palembang, dan Pekanbaru hingga saat ini (09.30 10.30 WIB) masing-masing dibatalkan satu penerbangan karena kabut asap,” kata Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Suwarso di Batam, Jumat.

Pada Kamis (18/9/2014) tiga penerbangan dari Jakarta tujuan Pekanbaru dialihkan ke Batam. Sementara sejumlah penerbangan dari tiga kota tersebut juga dibatalkan.

“Tidak menutup kemungkinan akan ada pesawat yang dibatalkan lagi. Karena informasi dari wilayah daratan cuaca masih buruk,” kata dia.

Akibat sejunlah pembatalan, suasana di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Jumat jauh lebih sepi dibanding hari biasanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif