News
Rabu, 17 September 2014 - 16:55 WIB

KURS RUPIAH : Rupiah Ditutup Menguat Tipis ke Rp11.970/dolar AS

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Uang Pecahan Rp.100.000 (Dok/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA — Kurs rupiah berhasil mempertahankan penguatannya hingga akhir penutupan. Pada pukul 15.59 WIB, kurs Rupiah terhadap dolar AS menguat tipis 0,01% ke level Rp11.970/dolar AS.

Sempat berada di level Rp11.800/dolar AS, penguatan rupiah melemah jelang penutupan menjadi 0,24% ke Rp11.942/dolar AS.

Advertisement

“Rupiah masih berpeluang melemah hari ini, karena market antisipasi pertemuan Fed (digelar mulai hari ini hingga besok). Sementara itu stimulus China lebih memberi efek pada pasar saham,” kata Analis Monex Investindo Futures Zulfirman Basir dalam risetnya, Rabu (17/9/2014).

Penguatan kurs rupiah terhadap dolar AS mulai menipis jelang akhir perdagangan. Pada pukul 15.30 WIB, rupiah tercatat naik 0,03% ke Rp11.967/US$

Kurs rupiah berhasil mempertahankan penguatannya hingga akhir penutupan. Pada pukul 15.59 WIB, kurs Rupiah terhadap dolar AS menguat tipis 0,01% ke level Rp11.970/US$.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif