Sport
Minggu, 14 September 2014 - 05:51 WIB

REAL MADRID VS ATLETICO : Atletico Taklukkan Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Madrid Arbeloa (Ki) dan pemain Atletico Raul Jimenez berebut bola. JIBI/Rtr/Sergio Perez

Solopos.com, MADRID — Laga derby kota Madrid di lanjutan Liga Spanyol dimenangkan oleh Atletico. Real Madrid kalah 1-2 saat berhadapan dengan Atletico Madrid di Santiago Bernabeu.

Pertandingan yang digelar Minggu (14/9/2014) dinihari WIB, telah tercipta peluang gol pada menit ke-10. Kans itulah yang berbuah gol atas nama Tiago.

Advertisement

Berawal dari sepakan sudut Koke, Tiago mampu menyundul bola ke arah tiang dekat. Iker Casillas tak bisa menjangkau bola, tim besutan Diego Simeone itu unggul satu gol.

Selepas gol Tiago, Madrid lalu panas. Soccernet seperti dikutip detiksport, mencatat Los Merengues, julukan Real Madrid, mampu melakukan lima kali percobaan. Tapi, semuanya tak ada yang tetap sasaran.

Advertisement

Selepas gol Tiago, Madrid lalu panas. Soccernet seperti dikutip detiksport, mencatat Los Merengues, julukan Real Madrid, mampu melakukan lima kali percobaan. Tapi, semuanya tak ada yang tetap sasaran.

Usaha Madrid untuk menyamakan kedudukan terwujud di menit 26. Bek Atletico, Guillherme Siquera, melanggar Cristiano Ronaldo di kotak penalti, wasit pun tak ragu menunjuk titik putih.

Ronaldo yang mengambil sendiri penalti itu sukses menunaikan tugasnya dengan sempurna. Skor berubah menjadi 1-1.

Advertisement

Pepe melakukan sundulan menyambut umpan tendangan bebas di menit 42. Belum berbuah hasil, bolanya masih menyamping. Di sisa babak pertama tak ada gol tambahan, skor 1-1 menjadi penghias papan skor saat turun minum.

Dua menit seusai jeda, Madrid langsung tancap gas Mereka mendapatkan peluang pertama lewat James Rodriguez. Tapi, bolanya belum tepat sasaran

Hingga menit ke-60, Madrid mampu tiga kali membahayakan gawang Moya. Tapi, tak ada yang membuahkan hasil.

Advertisement

Atletico unggul kembali pada menit 76. Umpan silang mendatar Juanfran diselesaikan oleh Arda Turan. Sepakan keras Turan dari dalam kotak penalti menghujam deras ke pojok kanan bawah gawang yang dikawal oleh Casillas.

Di sisa pertandingan tidak ada lagi gol tambahan, Atletico pun memetik kemenangan di derby Madird dengan skor akhir 2-1.

Dengan tambahan tiga poin ini, Atletico pun menempati posisi dua klasemen dengan raihan tujuh poin hasil dari tiga laga. Sementara itu, Madrid yang baru mengumpulkan tiga poin menempati posisi delapan. (JIBI/SOLOPOS)

Advertisement

Susunan Pemain:

Madrid: Casillas; Arbeloa (Varane 77), Pepe, Ramos, Coentrao; Kroos, Modric, James; Bale (Isco 72), Benzema (Chicharito 63), Ronaldo

Atletico: Moya; Juanfran, Miranda, Godin, Siqueira; Garcia, Gabi (Arda Turan 61), Tiago, Griezmann; Mandzukic (Suarez 78), Jimenez (Griezmann 64)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif