Soloraya
Minggu, 14 September 2014 - 16:00 WIB

Pemkot Solo Raih WTP 4 Kali Berturut-Turut

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo Periksa Gerobak Bantuan Pemkot

Solopos.com, SOLO — Pemerintah Kota (Pemkot) Solo berhasil meraih penghargaan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) berupa penilaian keuangan wajar tanpa pengecualian (WTP) oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kali keempat secara berturut-turut.

Hal ini merupakan keberhasilan Pemkot menyusun dan menyajikan laporan keuangan dengan capaian standar tertinggi dalam akutansi dan pelaporan keuangan pemerintah. Atas penghargaan tersebut, Pemkot Solo nantinya akan mendapat dana intensif daerah yang mencapai miliaran rupiah.

Advertisement

Penghargaan diberikan langsung oleh Menteri Keuangan, Muhammad Chatib Basri, yang diterima Wali Kota Solo F.X Hadi Rudyatmo di Gedung Dhanapala Kementrian Keuangan Jl. Senen Raya Nomor 1 Jakarta, Jumat (12/9/2014) malam. Selain Kota Solo, ada 135 pemerintah daerah lain yang juga menerima penghargaan dari Kementerian Keuangan lantaran telah berhasil meraih penilaian WTP dari BPK terhadap Laporan Keuangan Tahun 2013.

“Sejak 2010 Pemkot mendapat penghargaan dari Kementrian Keuangan dalam menyusun dan menyajikan laporan keuangan dengan capaian standar tertinggi akutansi dan pelaporan keuangan pemerintah,” ujar Wali Kota kepada Solopos.com, Minggu (14/9/2014).

Rudy, sapaan akrabnya, mengatakan beragam penghargaan yang diterima Pemkot Solo diharapkan mampu menjadi pelecut motivasi kinerja seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di jajaran Pemkot Solo. Tentunya, imbuh dia, terus mempertahankan penghargaan yang sudah diberikan oleh Pemerintah Pusat dengan lebih baik.

Advertisement

Rudy mengatakan pengelolalan keuangan daerah harus disusun dengan hati-hati agar semua kegiatan terdokumen dengan rapi. “Kalau sudah terdokumen baik, untuk memperoleh WTP tidak terlalu sulit,” terangnya.

Rudy mengatakan dengan berhasil meraih WTP ini tentunya akan berimplikasi pada dana intensif daerah yang diberikan pemerintah pusat ke Kota Solo. Rudy mengatakan Pemkot akan mengalokasikan dana tersebut focus untuk pendidikan. Tahun lalu, Rudy menyebutkan menerima dana intensif daerah Rp34 miliar.

Seluruh dana intensif daerah yang diterima tahun lalu digunakan untuk pembangunan atau renovasi gedung-gedung sekolah, dari tingkat SD, SMP dan SMA/SMK. “Nanti juga sama peruntukan bantuan tersebut yakni pembangunan dan renovasi sekolah,” katanya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif