News
Kamis, 11 September 2014 - 17:00 WIB

PERAMPOKAN SUKOHARJO : Sadis! Rampas Mobil, Perampok di Bulu Sukoharjo Lempar Korban ke Jalan

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kasubag Humas Polres Sukoharjo, AKP Joko Sugiyanto memeriksa mobil Tooyota Avanza putih yang dipakai pelaku perampokan di Mapolres Sukoharjo, Kamis (11/9/2014). (Iskandar/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SUKOHARJO — Lima orang yang diduga sindikat perampok mobil dengan modus membeli melalui sistem penjualan online, ditangkap warga dan petugas Polres Sukoharjo, di Bulu, Sukoharjo, Kamis (11/9/2014), sekitar pukul 00.30 WIB. Mereka tertangkap setelah mobil Toyota Avanza putih dengan nomor polisi (nopol) AB 1223 JN yang dikendarai terguling di jalan raya saat dikejar massa.

“Kalau melihat alamat pelaku yang berbeda-beda ada yang dari Klaten, Tulungagung, dan Bekasi, kemungkinan mereka ini sindikat. Tetapi untuk lebih pastinya kami sedang mendalami kasus ini,” ujar Kasatreskrim Polres Sukoharjo, Iptu Fran Delanta Kembaren, mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Andy Rifai, ketika memberi keterangan pers kepada wartawan di ruang kerjanya, Kamis (11/9/2014).

Advertisement

Menurut dia, lima orang pelaku yang sekarang mendekam di Mapolres Suskoharjo itu berinisial AI, 22, warga berperan sebagai sopir; A, 28, otak pelaku kejahatan; F, 24, berperan sebagai pelaku yang mencoba mobil korban. Ketiga orang itu merupakan warga Klaten.

Pelaku lainnya, SM, 32, warga Tulungagung berperan sebagai pelaku yang mencoba mobil korban dan S, 39, warga Bekasi. Sedangkan korban adalah Muh Syarifudin, 25, warga Gajah Mungkur, Semarang.

Advertisement

Pelaku lainnya, SM, 32, warga Tulungagung berperan sebagai pelaku yang mencoba mobil korban dan S, 39, warga Bekasi. Sedangkan korban adalah Muh Syarifudin, 25, warga Gajah Mungkur, Semarang.

“Pada kasus ini S berperan menemani korban dengan A dan AI. Sedangkan F dan SM berperan sebagai test drive dan S berperan menemani korban bersama A dan AI, ketika mobil korban, Daihatsu Xenia X VVTI nopol H 9125 CZ dicoba F dan SM,” ujar Fran.

Kasatreskrim menjelaskan, perampokan terjadi sejak Rabu (10/9/2014) siang. Korban yang menjual mobil Toyota Avanza warna abu abu miliknya melalui situs jual beli di internet janjian bertemu pelaku di sebuah jalan wilayah Kecamatan Bulu. Selanjutnya, dua orang pelaku berpura pura akan mencoba mobil yang akan dibeli. Sedangkan tiga orang pelaku lainnya tetap tinggal bersama korban.

Advertisement

Permintaan tersebut disanggupi korban dan mereka mencari menggunakan Toyota Avanza warna putih milik pelaku. Selama perjalanan korban ternyata mendapatkan perlakuan kasar dari ketiga pelaku dan dipukuli. Korban sempat memberikan perlawanan tapi karena kalah jumlah akhirnya tak berkutik.

Korban kemudian dibuang oleh ketiga pelaku dari mobil yang masih berjalan di Jalan Raya Krisak, Bulu dengan kondisi luka serius. Warga yang melihat langsung menolong dan mengejar mobil yang dipakai ketiga pelaku saat melarikan diri. Upaya kabur tersebut gagal setelah mobil yang dipakai pelaku terguling.

Ketiga pelaku kemudian ditangkap warga dan diserahkan ke polisi, Kamis dini hari. Selanjutnya polisi juga berhasil mengkap dua pelaku lainnya beserta mobil yang dicoba. Karena mereka dikabari salah satu pelaku bahwa dirinya kecelakaan dan berada di Polsek Bulu.

Advertisement

Dari hasil penangkapan ini Polres Sukoharjo masih akan mengembangkan dan berkoordinasi dengan polisi di daerah lain. Sebab ada kemungkinan kelimanya melakukan aksi kejahatan di tempat lain. “Dari pengakuan pelaku sudah ada dua tempat kejadian perkara (TKP) selain di Bulu ini. Yang jelas masih di Soloraya,” ungkap Kasat Reskrim.

Sementara itu salah seorang saksi mata, Putranto Nandi Hartono yang juga anggota Relawan Batu Seribu mengatakan saat kejadian dia bersama rekan-rekannya tengah nongkrong. Ketika mendengar teriakan minta tolong korban, dia dan sembilan orang temannya langsung mengejar.

“Ketika itu kira-kira pukul 23.30 WIB korban sudah menggandul di pintu mobil dan akirnya setelah dipukuli, dia jatuh. Kami pun langsung mengejar dan berhasil menangkap setelah mobil pelaku terguling. Semula pelaku sempat lari, tapi 50 meter kemudian mereka berhasil ditangkap,” ujar dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif