Sport
Kamis, 4 September 2014 - 08:25 WIB

PREDIKSI PRANCIS VS SPANYOL: Duel Generasi Baru Matador Melawan Ayam Jantan

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Laga persahabatan Prancis vs Spanyol menjadi lagi uji coba generasi baru Matador. Ist/Dok/ilustrasi

Solopos.com, PARIS— Timnas Spanyol berhasrat mengusung generasi baru untuk menutup luka di Piala Dunia 2014. Wajah anyar tim berjuluk Matador tersebut akan memulai tugas perdananya ketika bertemu Prancis pada laga persahabatan di Stade de France, Paris, Jumat (5/9/2014) pukul 02.00 WIB.

Tim Matador mendominasi jagat sepak bola pada 2008-2012, dengan menjuarai dua titel Euro dan mengangkat satu mahkota Piala Dunia bersama generaso emas mereka. Tapi setiap awalan pasti ada akhirnya.

Advertisement

Pasukan Vicente del Bosque dkk. gagal total saat turun di Brasil. Alih-alih mempertahankan gelar juara, Spanyol langsung angkat kaki sejak putaran grup, dengan dibantai Belanda 1-5 dan dipermalukan Chile 1-2.

Del Bosque dikritik karena membawa generasi uzur ke Piala Dunia 2014. Namun, kini duo master lini tengah Spanyol, Xavi dan Xabi Alonso, memutuskan gantung sepatu dari sepak bola internasional. Dengan pensiun duo veteran itu, kesempatan untuk generasi baru Matador justru diyakini bisa terangsang ke permukaan.

Advertisement

Del Bosque dikritik karena membawa generasi uzur ke Piala Dunia 2014. Namun, kini duo master lini tengah Spanyol, Xavi dan Xabi Alonso, memutuskan gantung sepatu dari sepak bola internasional. Dengan pensiun duo veteran itu, kesempatan untuk generasi baru Matador justru diyakini bisa terangsang ke permukaan.

“Keduanya, Xavi Hernandez dan Xabi Alonso, penting bagi tim, sangat fundamental selama kesuksesan bebeberapa tahun, namun kami harus melupakan itu untuk sebuah generasi baru bersama antusiasme dan kualitas yang sama luar biasa,” jelas bek Spanyol, Sergio Ramos yang berjanji membantu pemain baru untuk beradaptasi secepatnya, seperti dilansir Soccerway, Rabu (3/9).

Del Bosque mencoret Pepe Reina, Fernando Torres, dan Juan Mata dalam daftar skuatnya ke Paris. Sementara Gerard Pique, Andres Iniesta, dan Javi Martinez kemungkinan besar absen karena masalah cedera. Sebaliknya, Del Bosque memanggil lima pemain debutkan, di mana empat pemain itu di antaranya berusia di bawah 23 tahun, termasuk striker Valencia, Paco Alcacer.

Advertisement

“Ini tim yang dibentuk untuk saat ini dan untuk dilihat dua tahun lagi. Kami harus membangun skuat ini atas konsekuensi penampilan buruk kami di Piala Dunia. Saya pikir kami perlu mengubah sikap kami untuk masa depan,” jelas Del Bosque, dilansir timesofindia.com.

Generasi baru Spanyol itu dipersiapkan untuk mengawali kampanye mereka di kualifikasi Euro 2016 melawan Macedonia, Senin (8/9). Sebaliknya, pelatih Prancis, Didier Deschamps, masih akan mempertahankan skuat yang diturunkan pada Piala Dunia lalu. Di Brasil, langkah tim berjuluk Les Blues itu terhenti di babak perempat final setelah kalah 0-1 dari Jerman di Stadion Maracana.

Bentrok melawan Spanyol pun bakal dijadikan pemanasan Karim Benzema dkk. sebelum meladeni Serbia pada laga perdana kualifikasi Euro 2016, Minggu (7/9).

Advertisement

“Kami menghadapi dua laga yang sangat berdekatan, namun tim yang menjadi starter pada Kamis [kontra Spanyol] akan mirip seperti ketika melawan Jerman,” urai Deschamps.

Sayang, Ayam Jantan, julukan lain Prancis, tak akan diperkuat bek Arsenal, Laurent Koscielny, yang cedera ketika melawan Leicester City di Liga Premier, pekan lalu. Posisinya kemungkinan akan digantikan pemain Barcelona. Jeremy Mathieu. (Hanifah Kusumastuti/JIBI/Solopos)

• Prancis Vs Spanyol
– Jumat (5/9) Pukul 02.00 WIB
– Lokasi : Stade de France (Paris)

Advertisement

– Prancis (4-3-3) Pelatih : Didier Deschamps
– Pemain: Lloris, Debuchy, Varane, Sakho, Evra, Pogba, Matuidi, Cabaye, Vabuelna, Benzema, Griezmann

– Spanyol (4-2-3-1) Pelatih : Vicente del Bosque
– Pemain: Casillas, Juanfran, Albiol, Ramos, Alba, Busquets, Fabregas, Koke, Silva, Isco, Costa

• Tiga Pertemuan Terakhir
– 27/03/2013 Kualifikasi Piala Dunia Prancis 0–1 Spanyol
– 17/10/2012 Kualifikasi Piala DuniaSpanyol 1–1 Prancis
– 24/06/2012 Euro Spanyol 2–0 Prancis

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif