Jateng
Jumat, 29 Agustus 2014 - 04:50 WIB

JKN-BPJS : Pemkot Pekalongan Klaim 55% Warganya Sudah Terdaftar

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kartu BPJS Kesehatan. (JIBI/Solopos/Dok.)

Kanalsemarang.com, PEKALONGAN – Pemerintah Kota Pekalongan, Jawa Tengah, menyebutkan sekitar 55% warga setempat sudah terdaftar pada program jaminan kesehatan melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Kepala Seksi Jaminan Pemeliharaan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, Siti Halimah di Pekalongan, Kamis (28/8/2014) mengatakan, saat ini tercatat 159.853 jiwa atau 55% jumlah penduduk yang telah mendapat jaminan pelayanan kesehatan.

Advertisement

“Mereka yang terdaftar pada BPJS Kesehatan, antara lain dari peserta pegawai negeri sipil (PNS), anggota Tentara Nasional Indonsia (TNI)/ Polri, peserta mandiri, serta peserta yang dibiayai pemkot melalui program jamkesmas maupun jamkesda,” katanya seperti dikutip Antara.

Ia mengatakan pada 2019 diharapkan semua warga Kota Pekalongan sudah terdaftar menjadi peserta program BPJS Kesehatan.

Dinas Kesehatan, kata dia, pada September mendatang akan kembali mendaftarkan warga miskin menjadi peserta badan penyelenggara jaminan kesehatan.

Advertisement

Menurut dia, sekitar 40.000 warga miskin yang didaftarkan ini sebelumnya tercatat sebagai penerima pelayanan jaminan kesehatan daerah.

“Kami akan melakukan validasi data warga yang akan didaftarkan sebagai peserta BPJS setiap tiga bulan sekali,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif