Jogja
Sabtu, 23 Agustus 2014 - 23:31 WIB

LOWONGAN CPNS 2014 : Ini Informasi Seleksi CPNS Pemerintah Kota Jogja

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pendaftaran CPNS 2014 di situs sscn.bkn.go.id

Harianjogja.com, JOGJA- Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kota Jogja rencananya akan langsung dibuka sesaat setelah ada pengumuman formasi yang dibutuhkan.

“Setelah ada pengumuman, pendaftaran akan langsung dibuka. Berdasarkan informasi dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DIY, pengumuman akan dilakukan pada Senin [25/8/2014],” kata Kepala BKD Kota Jogja, Maryoto, Jumat (22/8/2014).

Advertisement

Menurut dia, pendaftaran CPNS akan tetap dilakukan secara “online” dan terpusat melalui laman panitia seleksi nasional dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Alamat laman tersebut adalah panselnas.menpan.go.id.

“Pendaftaran tetap satu pintu melalui panitia seleksi nasional. Calon peserta bisa langsung mendaftar secara ‘online’,” kata Maryoto.

Seorang pendaftar hanya diperbolehkan mendaftar di satu instansi dan berhak memilih tiga formasi sesuai kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan.

Advertisement

“Pendaftar tidak bisa lintas instansi. Jika memilih instansi di Pemerintah Kota Jogja maka ia sudah tidak bisa mendaftar di instansi lain, misalnya kementerian,” katanya.

Pada 2014, Pemerintah Kota Jogja memperoleh kuota 74 formasi CPNS, namun masih menunggu penetapan jenis formasi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Pemerintah Kota Jogja sudah menyampaikan usulan formasi yang didominasi guru sekolah dasar, dan tenaga teknis lain seperti dokter umum. Pemerintah daerah juga mengusulkan formasi untuk lulusan SMK.

Advertisement

“Ada draf usulan formasi yang harus diperbaiki. Kami sudah melakukan perbaikan dan diharapkan, pengumuman serta pendaftaran sudah bisa dilakukan awal pekan nanti,” katanya.

Sementara itu, Kepala Sub Bidang Administrasi dan Kesejahteraan Pegawai BKD Kota Jogja May Endra mengatakan, tidak ada perubahan jadwal pendaftaran dan seleksi CPNS.

Pendaftaran secara “online” dijadwalkan pada 25 Agustus – 3 September dan seleksi dilakukan mulai 8 September. BKD Kota Jogja masih mencari lokasi untuk pemberkasan pendaftar.

“Sedangkan untuk lokasi tes, dimungkinkan dilakukan di salah satu perguruan tinggi karena tes akan menggunakan sistem ‘computer assisted test’. Penjadwalan pelaksanaan tes baru akan dilakukan jika kami sudah mengetahui jumlah pesertanya,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif