Sport
Senin, 18 Agustus 2014 - 00:30 WIB

NEWCASTLE UNITED VS MANCHESTER CITY : City Bawa Pulang Tiga Poin Berkat Gol Silva dan Aguero

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, NEWCASTLE — Manchester City berhasil membawa pulang tiga poin dari kandang Newcastle United, St James Park, dalam laga perdana Liga Premier musim 2014-2015, Minggu (17/8/2014) malam WIB.

The Citizens sukses membekuk The Magpies dengan skor 2-0. Sepasang gol City dicetak David Silva dan Sergio Aguero.

Advertisement

Di babak pertama, City nyaris mendominasi jalannya pertandingan. Tim besutan Manuel Pellegrini tersebut berhasil menciptakan beberapa peluang yang cukup membahayakan gawang tuan rumah.

Pertandingan baru berjalan tiga menit, City seperti dilansir Liputan6.com sudah bisa memberikan ancaman. Berawal umpan Stevan Jovetic, bola kemudian disambut Edin Dzeko dengan sontekan kaki kanan. Namun sayang bola masih dapat diamankan Krul.

Advertisement

Pertandingan baru berjalan tiga menit, City seperti dilansir Liputan6.com sudah bisa memberikan ancaman. Berawal umpan Stevan Jovetic, bola kemudian disambut Edin Dzeko dengan sontekan kaki kanan. Namun sayang bola masih dapat diamankan Krul.

Di menit ke-11, City kembali mendapat peluang melalui kaki Samir Nasri. Tetapi bola sepakan kerasnya dari luar kotak penalti masih bisa ditepis Krul. Menit ke-16, giliran Newcastle mendapat peluang berkat tendangan chip Remy Cabella. Tapi sial, masih berujung di atas mistar gawang.

Jelang turun minum atau tepatnya menit ke-38, City akhirnya mampu memecah kebuntuan berkat gol David Silva. Gelandang asal Spanyol tersebut menyelesaikan umpan Edin Dzeko dengan maksimal melalui tendangan datar yang mendarat mulus di gawang Newcastle.

Advertisement

Setelah 15 menit babak kedua berjalan, giliran Newcastle yang memberikan tekanan untuk bisa menyamakan kedudukan. Paul Dummett berhasil menyambut tendangan bebas Jack Colbac dengan sundulan, namun bola masih melambung di atas mistar.

Menit ke-65, Dzeko membuang kesempatan bagi City untuk menggandakan keunggulan. Pemain asal Bosnia-Herzegovina itu mendapat umpan matang dari Jovetic. Tetapi arah bola masih melambung di atas mistar gawang.

Menit ke-73, City mendapat tendangan bebas dari depan kotak penalti Newcastle. Tetapi belum berbuah gol karena tendangan eksekusi Yaya Toure melebar ke atas gawang Krul.

Advertisement

Menit ke-84 Newcastle mendapat peluang emas untuk bisa menyamakan kedududukan melalui serangan balik yang cepat. Tetapi gagal menjadi sebuah gol setelah tendangan Ayoze Perez hanya melenceng ke kiri gawang Krul.

Jelang pertandingan akan berakhir atau tepatnya menit 90+2, Aguero yang masuk di babak kedua, menggandakan keunggulan City setelah berhasil memaksimalkan bola rebound hasil dari tendangan pertamanya. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan pemain:
Newcastle: Krul, Janmaat, Williamson, Coloccini, Dummett, Colback, Anita (Obertan 63′), Sissoko, Cabella, Gouffran (Aarons 74′), Riviere (Perez 83′).

Advertisement

Man City: Hart, Clichy, Demichelis, Kompany, Kolarov, Fernando, Toure, Nasri (Milner 78′), Jovetic (Fernandinho 73′), Silva, Dzeko (Aguero 83′).

Striker Manchester City Sergio Aguero merayakan golnya ke gawang Newcastle. JIBI/Rtr/Andrew Yates

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif