Lifestyle
Kamis, 31 Juli 2014 - 08:44 WIB

KISAH UNIK : Tas Berlian Seharga Rp2 Miliar Ini Bergaransi 1.000 Tahun

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tas tangan The Du Palais (dailymail.co.uk)

Solopos.com, SOLO – Seorang desainer asal Inggris menciptakan tas tangan mewah bertatahkan berlian seharga 105.000 pousterling atau senilai Rp2 miliar. Tas tersebut dibuat dengan menggunakan 345 berlian dan emas 18 karat pilihan disertai dengan garansi panjang selama 1.000 tahun.

Tas mewah The Du Palais memiliki ukuran 17cm x12 cm dengan berat mencapai 542 gram. Desainer tas tersebut, Chellis, mengatakan produk tas buatannya merupakan tas tangan termahal di dunia.

Advertisement

Tapi, pernyataannya tidaklah sesuai dengan fakta sebelumnya yang mencatat tas Mouawad 1001 Night Diamond Purse sebagai tas termahal di dunia. Tas mewah tersebut dibuat menggunakan bahan dasar emas 18 karat dan dihiasi dengan 4.500 berlian pilihan yang dibanderol dengan harga US$3,8 juta atau senilai Rp74,8 miliar. Dengan harga fantastis itu, tas ini tercatat sebagai tas termahal di dunia versi Guinness World Records pada tahun 2010.

“Ini tidak akan terlihat di tempat koleksi perhiasan di Tower of London. Ini bisa dengan mudah dipakai oleh putri kerajaan. Tas ini praktis dan cukup besar menampung make up atau telepon,” kata Chellis sebagaimana dikutip Daily Mail, Selasa (28/7/2014).

Chellis dan rekannya membutuhkan waktu sekitar 100 jam untuk membuat tas mewah The Du Palais. Awal tahun 2014 lalu, Chellis juga pernah menciptakan sepatu hak tinggi mewah bertatahkan 1.290 berlian seharga Rp2,3 miliar.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif